Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM KOTAKU DALAM MENANGANI MASALAH PERMUKIMAN KUMUH DI KELURAHAN RATUSIMA KECAMATAN DUMAI SELATAN KOTA DUMAI

AIDIL HAKIM, - (2024) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM KOTAKU DALAM MENANGANI MASALAH PERMUKIMAN KUMUH DI KELURAHAN RATUSIMA KECAMATAN DUMAI SELATAN KOTA DUMAI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FULL.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (627kB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Aidil Hakim Jurusan : Pengembangan Masyarakat Islam Judul : Pemberdayaan Masyarakat melalui Program Kotaku Dalam Menangani Masalah Permukiman Kumuh Di Kelurahan Ratusima Kecamatan Dumai Selatan Kota Dumai Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya masalah pemberdayaan masyarakat melalui Program Kotaku, dimana pemerintah daerah memimpin dan berkolaborasi dengan para pemangku kepentingan dalam perencanaan maupun implementasinya, serta mengedepankan partisipasi masyarakat. Adapun masalah didalam penelitian ini yaitu Bagaimana pemberdayaan masyarakat menjadi solusi alternatif dalam menangani masalah pemukiman kumuh Di Kelurahan Ratusima kecamatan Dumai Selatan Kota Dumai. Tujuan dilakukanya penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana pemberdayaan masyarakat menjadi solusi alternatif dalam menangani masalah pemukiman kumuh Di Kelurahan Ratusima kecamatan Dumai Selatan Kota Dumai. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Informan dalam penelitian ini berjumlah delapang orang yang terdiri dari Fasilitator Kelurahan Ratusima Kecamatan Dumai Selatan (2 orang), Lurah Kelurahan Ratusima Kecamatan Dumai Selatan (1 orang), Badan Keswadayaan masyarakat kelurahan Ratusima (1 orang), Kelompok Swadaya Masyarakat(1 orang), Masyarakat Kelurahan Ratusima Kecamatan Dumai Selatan( 2 orang) dan Kepala Seksi Dinas Perumahan Dan Permukiman Kota Dumai(1 orang). Dalam menentukan informan, peneliti menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program KOTAKU di Kelurahan Ratusima menggunakan model pengembangan masyarakat perencanaan sosial. Dalam proses penyelesaian masalah dalam sebuah program tidak terlepas adanya perencanaan. Proses perencanaan sosial lebih menekankan pada “tujuan tugas”, dimana pada tahap persiapan ini di mulai dari sosiaisasi, perancangan pesan, penggalangan relawan sampai penguatan kelembagaan, dan kemudian pada tahap perencanaan di mulai dari tahap kegiatan pemetaan wilayah sampai pelaksanaan pemetaan swadaya selalu melibatkan partisipasi dari masyarakat dan masyarakatlah yang menjadi subyek dalam tahapan pelaksanaan program serta pelaksanaan program diserahkan 100% oleh masyarakat. dengan begitu perencanaan program bisa disesuaikan dengan kebutuhan dari masyarakat serta kebutuhan lingkungan yang ada di Kelurahan Ratusima. Kata Kunci : Pemberdayaan, Masyarakat, Program Kotaku, Dalam Menangani Masalah Permukiman Kumuh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorYEFNI1014097002yefni.fdik@uin-suska.ac.id
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.7 Perkembangan Islam > 297.74 Dakwah Islam, Penyebaran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 07 Jun 2024 08:18
Last Modified: 07 Jun 2024 08:18
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/79207

Actions (login required)

View Item View Item