MUHAMMAD TRI SUDANA RAMBE, - (2024) UJI BIOAKTIVITAS EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) TERHADAP PERTUMBUHAN Colletotrichum capsici (Syd.) E.J. Butler & Bisby SECARA IN VITRO. Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (6MB) | Preview |
|
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (534kB) |
Abstract
UJI BIOAKTIVITAS EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) TERHADAP PERTUMBUHAN Colletotrichum Capsici (Syd.) E.J. Butler & Bisby SECARA IN VITRO Muhammad Tri Sudana Rambe (12080212173) Di bawah bimbingan Syukria Ikhsan Zam dan Siti Zulaiha INTISARI Colletotrichum capsici merupakan salah satu patogen penyebab penyakit antraknosa pada cabai yang dapat menurunkan kuantitas dan kualitas buah cabai, sehingga perlu dikendalikan dengan fungisida nabati ekstrak daun pepaya yang mengandung senyawa fitokimia dan memiliki aktivitas antifungi. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi ekstrak daun pepaya yang memiliki bioaktivitas terbaik dalam menghambat pertumbuhan C. capsici secara in vitro. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November sampai Desember 2023 di Laboratorium Patologi, Entomologi, Mikrobiologi dan Ilmu Tanah Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan dan 5 ulangan hingga terdapat 30 unit percobaan. Konsentrasi yang diuji yaitu 0, 1, 2, 3, 4, dan 5%. Pengamatan yang dilakukan adalah karakteristik makroskopis dan mikroskopis koloni C. capsici, diameter koloni, laju pertumbuhan, dan daya hambat pertumbuhan. Hasil penelitian menunjukkan pemberian ekstrak daun pepaya berpengaruh terhadap diameter koloni, laju pertumbuhan, dan daya hambat pertumbuhan koloni C. capsici. Konsentrasi 4% adalah kosentrasi terbaik dengan kriteria sangat efektif dalam menghambat pertumbuhan C. capsici. Kata kunci: Colletotrichum capsici, daun pepaya, mikroskopis
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 630.7 Pendidikan Pertanian, Riset Penelitian Pertanian | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi | ||||||||||||
Depositing User: | fapertapet - | ||||||||||||
Date Deposited: | 03 May 2024 01:17 | ||||||||||||
Last Modified: | 01 Jun 2024 09:20 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/78447 |
Actions (login required)
View Item |