Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN TV MERK SHARP DI PT. SHARP ELECTRONIC INDONESIA CABANG PEKANBARU

Muhammad Asril (2013) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN TV MERK SHARP DI PT. SHARP ELECTRONIC INDONESIA CABANG PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013375MEN.pdf

Download (597kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan di PT. Sharp Elektronics Indonesia Cabang Pekanbaru yang terletak di Jl. Arengka II Komplek Pergudangan Avian Blok G No. 2 Pekanbaru. Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengeruhi penjualan produk TV sharp pada PT. Sharp Electronics Indonesia Cabang Pekanbaru, dan Untuk mengetahui faktor-faktor apa yang paling dominan mempengaruhi penjualan TV sharp di PT. Sharp Electronics Indonesia Cabang Pekanbaru. Untuk mencapai tujuan tersebut dilakukan penelitian dengan menggunakan sampel yang berjumlah 100 orang, dengan menggunakan metode Purposive Sampling. Metode pngambilan data menggunakan uji simultan dan uji parsial (analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS Windows versi 17). Berdasarkan analisis hasil penelitian yang menggunakan persamaan regresi linear berganda, maka dapat diperoleh persamaan regresi yang dihasilkan sebagai berikut: Y=1.507 + 0.327X1 + 0.137X2+ 0.319X3 +0.294X4 + 0.o11X5+ e. Berdasarkan uji t dengan menggunakan SPSS, maka diperoleh thitung variabel penelitian produk (5.659), harga (1.762), saluran distribusi (5.188), sales promotion (4.702) dan service (0.493). jika dibandingkan dengan nilai ttabel (1.985), maka hanya terdapat 3 variabel yang memiliki dan memberikan pengaruh terhadap penjualan tv merek sharp di PT. Electronics Indonesia Cabang Pekanbaru. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh f hitung > f table pada hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa nilai F hitung (158.164) > F tabel (4:91) (2.310) dengan sig (0,000)<0,005, maka hipotesis diterima. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada produk, harga, saluran distribusi, promosi dan service terhadap penjualan. Dari hasil uji koefisien determinasi dapat diperoleh Nilai R sebesar 0.945 yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang kuat dimana variabel produk, harga, saluran distribusi, sales promotion dan service secara bersama- sama mempengaruhi penjualan sebesar 94.5%, dan Nilai R Squere pada tabel diatas 0.894 yang menunjukkan bahwa Variabel Y dipengaruhi oleh Variabel X sebesar 89.4% dan sisanya 10.6% dipengaruhi oleh faktor-faktor yang tidak diteliti. Kata kunci : Produk, Harga, Saluran Distribusi, Sales Promosi, Service dan Pemjualan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 658 Manajemen Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 21 Sep 2016 08:51
Last Modified: 21 Sep 2016 08:51
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7770

Actions (login required)

View Item View Item