MUHAMMAD, AL HAFIS (2024) SISTEM REKOMENDASI JURUSAN KULIAH DENGAN MENERAPKAN METODE ANALYTICALHIERARCHY PROCESS (AHP) DAN TECHNIQUE FOR OTHERS PREFERENCE BY SIMILARITY TO IDEAL SOLUTION (TOPSIS). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
BAB I, II, III, V.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Other (BAB IV)
BAB IV .pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Pendidikan merupakan kebutuhan dasar dalam membentuk sumber daya manusia yang berkualitas. Di indonesia sendiri terdapat Kementerian Pendidikan, dan Kebudayaan, (KEMDIKBUD) sebagai lembaga pemerintahan yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan. Terdapat beberapa jenjang pendidikan yang ada di Indonesia, hal ini juga diatur pada pasal 17, 18, 19 Undang – Undang Nomor 20 tahun 2003, terdapat tiga jenjang pendidikan yang dimana dalam setiap jenjang pedidikan meliputi SD/SMP/SMA/PT. pada akhirnya keinginan banyak siswa adalah dapat melanjutkan pendidikan sampai ketahap perguruan tinggi. Tekhusus siswa kelas XII SMA. Namun, sering dijumpai sebuah fenomena siswa/siswi SMA masih bingung memilih jurusan yang ingin dituju dalam jenjang perguruan tinggi. Hal ini juga sempat dirasakan penulis ketika masih duduk dibangku SMA. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dibangunlah sistem rekomendasi jurusan dengan menerapkan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Technique For Others Preference By Similarity To Ideal Solution (TOPSIS) dari 6 kriteria dan 22 jurusan yang terdapat pada perguruan tinggi. Sistem rekomendasi ini menggunakan bahasa pemograman PHP dan database Mysql, Sistem rekomendasi ini menghasilkan output perminatan yang hasil akhirnya jurusan pada perguruan tinggi. Pengujian sistem rekomendasi ini berjalan dengan baik menurut pengujian black box dan sesuai dengan yang diharapkan, dan berdasarkan UAT mendapatkan hasil 86% dengan kategori sangat baik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 22 Jan 2024 05:08 |
Last Modified: | 22 Jan 2024 05:08 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/77414 |
Actions (login required)
View Item |