MUHAMAD FIKRI, MFI (2024) MANAJEMEN ZAKAT INFAK SEDEKAH DAN WAKAF (ZISWAF) BAITUL MAAL HIDAYATULLAH (BMH) DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN EKONOMI UMAT DI KOTA BATAM. Thesis thesis, UIN Suska Riau.
|
Text
TESIS m. fikri.pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text
TESIS m. fikri bab IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini adalah penelitian yang memuat tentang manajemen zakat, infaq, sedekah, dan wakaf (ZISWAF) di Baitul Maal Hidayatullah (BMH) dalam meningkatkan kemandirian ekonomi umat di kota Batam. Penelitian ini dilakukan selama kurang lebih empat bulan (Februari – Juni 2023) di kota Batam. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah; 1) Bagaimana Manajemen Ziswaf BMH dalam meningkatkan kemandirian umat di kota batam?; 2) Faktor yang mendukung dan menghambat manajemen Ziswaf BMH dalam meningkatkan kemandirian ekonomi umat di kota Batam? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana manajemen Ziswaf BMH dalam meningkatkan kemandirian ekonomi umat di kota Batam, dan Faktor yang mendukung dan menghambat manajemen Ziswaf BMH dalam meningkatkan kemandirian ekonomi umat di kota Batam. Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di BMH Batam. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik observasi dan wawancara kepada narasumber yang telah penulis tentukan yaitu, branch manager, bendahara, dan sekretaris. Hasil penelitian mendapatkan bahwa manajemen ZISWAF BMH dalam meningkatkan kemandirian ekonomi umat di kota Batam Sudah Terlaksana Dengan Catatan. Manajemen yang dilakukan BMH kota Batam dimulai dengan membuat perencanaan yang didalamnya memuat perencanaan program, perencanaan tujuan program, indikator keberhasilan program, rapat anggaran yang setelah itu dilakukan tahap pengorganisasian. Tahap pengorganisasian dilakukan dengan melihat kebutuhan bidang atau divisi yang akan bertanggung jawab terhadap program yang akan dilaksanakan yang menghasilkan terbentuknya 3 bidang di BMH Batam. Pelaksanaan merupakan program setelahnya yang tampak bahwa semua terlaksana dengan apa yang direncanakan dan diorganisasikan, pengawasan (evaluasi) namun demikian, ada beberapa faktor penghambat seperti keterbatasan anggaran, Fasilitas yang kurang memadai, dan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang kurang mumpuni. Adapun faktor pendukung dalam menunjang manajemen BMH Batam terdiri dari, perencanaan yang tersistem yang telah dibuat oleh BMH kota Batam, partisipasi dari seluruh pimpinan dan staff cukup tinggi, dan adanya bantuan dari pihak-pihak luar dan penyaluran dana Ziswaf untuk usaha ekonomi produktif.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan 000 Karya Umum |
Divisions: | Program Pascasarjana > S2 > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | pps - |
Date Deposited: | 16 Jan 2024 12:51 |
Last Modified: | 16 Jan 2024 12:51 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/76933 |
Actions (login required)
View Item |