Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGELOLAAN DANA DESA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 06 TAHUN 2014 DI DESA PEKAN KAMIS KECAMATAN TEMBILAHAN HULU PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH

Epi, Epi (2024) PENGELOLAAN DANA DESA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 06 TAHUN 2014 DI DESA PEKAN KAMIS KECAMATAN TEMBILAHAN HULU PERSPEKTIF FIQIH SIYASAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (340kB)

Abstract

Skripsi ini dilatar belakangi dari pengelolaan dana desa di desa Pekan Kamis. Dalam pengelolaan dana desa oleh pemerintah desa Pekan kamis, penulis menemukan permasalahan bahwa di desa Pekan Kamis masih kurangnya transparansi dana desa dari pihak perangkat desa terhadap masyarakat. Didapati ketidaksesuaian antara asas-asas Pengelolaan Dana Keuangan Desa sebagaimana tertuang dalam Permendagri Nomor 113 Tahun 2014 yaitu transparan, akuntabel, partisipatif serta dilakukan dengan tertib dan disiplin anggaran dengan kondisi yang terjadi di Desa Pekan Kamis. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah bagaimana Pelaksanaan Pengelolaan dana Desa Berdasarkan Undang-Undang Nomor 06 Tahun 2014 Di Desa Pekan Kamis Kecamatan Tembilahan Hulu, dan bagaimana Perspektif Fiqih Siyasah terhadap Pengelolaan Dana Desa Berdasarkan Undang-Undang Nomor 06 Tahun 2014 Di Desa Pekan Kamis Kecamatan Tembilahan Hulu Adapun jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan analisis deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian ini di Desa Pekan Kamis Kecamatan Tembilahan Hulu. Sumber data yang di gunakan adalah data primer berupa hasil observasi dan wawancara. Teknik pengumpulan datanya adalah observasi, wawancara dan dokumentasi serta studi Pustaka. Dalam penelitian ini, peneliti mengambil 9 informan yang terdiri dari terdiri dari Bapak Sekretaris Desa, Ketua BPD, Bendahara, RT, Ketua Pemuda, dan 4 orang warga desa Pekan Kamis untuk penguatan bukti dan data dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pengelolaan Dana Desa dalam peningkatan pembangunan di Desa Pekan Kamis Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir sudah berjalan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 06 Tahun 2014. Namun demikian, dalam pengelolaannya masih dinilai kurang transparan. Oleh karena itu perlu adanya transparansi anggaran di desa Pekan Kamis, agar masyarakat mengerti tentang dana desa, baik yang telah terealisasikan maupun yang tidak terealisasikan. Dan Pengelolaan Dana Desa Pekan Kamis menurut Perspektif Fiqih Siyasah ialah ada empat landasan fiqih siyasah yang mendasari pengelolaan Dana Desa yaitu: Tauhid, Rububiyyah, Khalifah dan Tazkiyah. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Pengelolaan Dana Desa di Desa Pekan Kamis yang telah menjalankan fungsinya sesuai dengan Undang-Undang Nomor 06 Tahun 2014 Pengelolaan Keuangan Desa sesuai dengan keempat landasan fiqih siyasah tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Dana Desa, Perspektif, Fiqih Siyasah
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 16 Jan 2024 03:16
Last Modified: 16 Jan 2024 03:16
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/76901

Actions (login required)

View Item View Item