Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MANAJEMEN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT (STUDI DESKRIPTIF PROGRAM BPNT DI DESA RANAH KECAMATAN KAMPAR KABUPATEN KAMPAR)

FENI JULYATRI, - (2024) MANAJEMEN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT (STUDI DESKRIPTIF PROGRAM BPNT DI DESA RANAH KECAMATAN KAMPAR KABUPATEN KAMPAR). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (506kB)
[img]
Preview
Text
FENI JULYATRI GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Program BPNT adalah bantuan sosial pangan yang disalurkan dalam bentuk non tunai dari pemerintah yang diberikan kepada KPM setiap bulannya. Dalam penyaluran program BPNT di Desa Ranah masyarakat kurang merasakan manfaatnya sehingga menyebabkan sebagian masyarakat bingung dengan penyaluran dana bantuan pangan non tunai ini. Seperti yang dapat dilihat bahwa sebagian masyarakat yang sudah menerima dana tersebut tetapi ketika ingin membelanjakannya ke E-warong mereka tidak dapat memilih bahan pokok yang mereka inginkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Kualitatif Deskriptif dengan menggunakan Teknik Pengumpulan Data yaitu Metode Observasi, Dokumentasi, dan Wawancara. Terdapat 1 Informan Kunci yaitu Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin Dinas Sosial dan 5 Informan Pendukung yaitu masyarakat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Kualitatif Deskriptif dengan menggunakan Teknik Pengumpulan Data yaitu Metode Observasi, Dokumentasi, dan Wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya program BPNT ini masih banyak masyarakat yang dikatakan belum sejahtera karena ada beberapa kendala yang terjadi seperti kurangnya efisien dalam penyaluran Program BPNT, bantuan yang diberikan kurang tepat sasaran, selain itu masyarakat juga tidak bisa memilih bahan pokok yang ada di E-Warong. kata kunci: Manajemen Pemberdayaan Masyarakat, Program BPNT

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 12 Jan 2024 15:06
Last Modified: 12 Jan 2024 15:06
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/76691

Actions (login required)

View Item View Item