Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH QIYAMUL LAIL TERHADAP KECERDASAN SPIRITUAL SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-IHSAN BOARDING SCHOOL (KAJIAN LIVING QUR’AN)

Mutiara Qolby, Mutiara (2023) PENGARUH QIYAMUL LAIL TERHADAP KECERDASAN SPIRITUAL SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-IHSAN BOARDING SCHOOL (KAJIAN LIVING QUR’AN). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (855kB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Pengaruh Qiyamul Lail Terhadap Kecerdasan Spiritual Santri Di Pondok Pesantren Al-Ihsan Boarding School Riau (Kajian Living Qur’an)”. Perkembangan zaman dan kemajuan teknologi yang begitu pesat memiliki dampak yang besar dalam kehidupan masyarakat, khuusnya kalangan remaja. Di tinjau dari fenomena yang sering terjadi, banyak tingkah laku remaja yang bertentangan dengan norma-norma agama Islam. Untuk mengantisipasi agar santri tidak terpengaruh, Pondok Pesantren Al-Ihsan Boarding School Riau menerapkan shalat Qiyamul Lail (Shalat tahajud dan shalat witir) untuk meningkatkan kecerdasan spiritual santrinya, karena kecerdasan spiritual dapat merubah pribadi seseorang menjadi lebih baik. Permasalahan yang ada diangkat dalam penelitian ini yaitu : 1) Bagaimana cara pelaksanaan Qiyamul Lail untuk meningkatkan kecerdasan spiritual santri? 2) Bagaimana pengaruh Qiyamul Lail terhadap kecerdasan spiritual santri?. Jenis penelitian ini bersifat penelitian lapangan (field research) yang menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yaitu penelitian untuk memahami dan menggambarkan fenomena yang terjadi untuk mendapatkan jawaban yang lebih akurat. Penelitian ini merupakan kajian Living Qur’an yang mana ustadz, ustadzah dan para santrinya menerapkan ayat-ayat al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari. Hasil akhir dari penelitian ini adalah pelaksanaan Qiyamul Lail untuk meningkatkan kecerdasan spiritual santri di Pondok Pesantren Al-Ihsan Boarding School berjalan dengan baik, konsisten dan sangat disiplin sehingga terdapat perubahan yang signifikan. Hal tersebut terbukti dari hasil wawancara dengan berbagai pihak pesantren bahwa perilaku santri yang jauh lebih baik sesuai dengan nilai-nilai al-Qur’an, istiqomah dalam beribadah, dan lebih dekat Kepada Allah SWT

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Qiyamul Lail, Kecerdasan Spiriual, Living Qur’an
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 28 Jul 2023 02:03
Last Modified: 28 Jul 2023 02:03
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/75185

Actions (login required)

View Item View Item