ARIFANDI, - (2023) PERAN KONSELOR ADIKSI DALAM PEMULIHAN PECANDU NARKOBA DI YAYASAN RUMAH GELIAT PELANGI KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (665kB) |
||
|
Text
SKRIPSI ARIFANDI.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Arifandi (2022) :Peran Konselor Adiksi Dalam Pemulihan Pecandu Narkoba di Yayasan Rumah Geliat Pelangi Kota Pekanbaru Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan Peran Konselor Adikasi dalam Pemulihan Pecandu Narkoba di Yayasan Rumah Geliat Pelangi Kota Pekanbaru. Dipilihnya Yayasan Rumah Geliat Pelangi Kota Pekanbaru sebagai subjek penelitian karena lembaga sosial ini berfokus dalam upaya pemulihan para pecandu narkoba secara terpadu, baik fisik, mental, maupun social, agar mantan pecandu narkotika dapat kembali melaksanakan fungsi sosialnya dalam kehidupan bermasyarakat. Yayasan Rumah Geliat Kota Pekanbaru ini sebagai bidang profesi penolong yang dilatih khusus dan memiliki lisensi atau sertifikat untuk melakukan sebuah layanan yang dibutuhkan masyarakat sebagai penyedia layanan yang professional. Adapun rumusan masalahnya yaitu bagaimana peran konselor adiksi dalam pemulihan pecandu narkoba di Yayasan Rumah Geliat Pelangi Kota Pekanbaru?. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif atau pemaparan dan penggambaran dengan kata-kata atau kalimat data yang telah diperoleh untuk memperoleh kesimpulan, kemudian data-data tersebut dianalisis dengan menggunakan kalimat-kalimat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Konseling adiksi ini dilakukan untuk menceritakan masalah ataupun hambatan yang mereka alami dalam proses pemulihan itu, biasanya dilakukan sekali seminggu, tetapi apabila mereka meminta untuk konseling bisa dilakukan konseling yang bersifat situasional. Dari hasil wawancara Monitoring adalah pemantauan yang dapat dijelaskan sebagai kesadaran tentang apa yang ingin diketahui, pemantauan umumnya dilakukan untuk tujuan tertentu. Bro Yudha mengatakan Konselor adiksi perlu melakukan monitoring untuk memantau perkembangan Pecandu, setiap Pecandu memiliki rapot yang memiliki perkembangan Psikis yang didapat setiap hari dan catatan yang sudah ada selama proses konseling berlangsung. Kata Kunci : Peran Konselor Adikasi, Pecandu Narkoba, Yayasan Rumah Geliat Kota Pekanbaru.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 21 Jul 2023 03:11 |
Last Modified: | 21 Jul 2023 03:11 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/74022 |
Actions (login required)
View Item |