Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAKSANAAN PROGRAM DAYA DALAM MENGEMBANGKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT DITINJAU MENURUT EKONOMI ISLAM PADA BANK BTPN MITRA USAHA RAKYAT KCP UMK SURAM KECAMATAN TAPUNG KABUPATEN KAMPAR

Asih Nur Salamah (2014) PELAKSANAAN PROGRAM DAYA DALAM MENGEMBANGKAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT DITINJAU MENURUT EKONOMI ISLAM PADA BANK BTPN MITRA USAHA RAKYAT KCP UMK SURAM KECAMATAN TAPUNG KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
FM.pdf

Download (127kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (69kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (39kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (172kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (109kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (18kB) | Preview
[img]
Preview
Text
EM.pdf

Download (19kB) | Preview

Abstract

Penelitian skripsi ini berjudul Pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat ditinjau menurut ekonomi Islam Pada Bank BTPN Mitra Usaha Rakyat KCP UMK Suram Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pengamatan penulis tentang pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat di Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar dengan segala faktor kendalanya. Dari latar belakang diatas, permasalahan yang diteliti adalah bagaimana pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat, Apa saja kendala yang dihadapi Bank BTPN KCP UMK Suram dalam mengembangkan perekonomian masyarakat dan bagaimana tinjauan ekonomi Islam mengenai pelaksanaan Program Daya tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat, apa saja kendala yang dihadapi, serta bagaimana tinjauan ekonomi Islam tentang pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat. Lokasi penelitian ini terletak di Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar. Dan penelitian ini menggunakan sumber data primer dan data sekunder. Dengan Subjek penelitian adalah pimpinan dan karyawan serta nasabah Bank BTPN Mitra Usaha Rakyat KCP UMK Suram. Sedangkan objek penelitian ini adalah pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat ditinjau menurut ekonomi Islam pada Bank BTPN Mitra Usaha Rakyat KCP UMK Suram. Populasi dari penelitian ini adalah 1 orang pimpinan, 14 orang karyawan dan 392 orang nasabah Bank BTPN Mitra Usaha Rakyat KCP UMK Suram. Penulis mengambil sampel sebanyak 45 orang terdiri dari 1 orang pimpinan, 4 karyawan, 40 nasabah atau 10% dari seluruh jumlah nasabah dengan menggunakan metode random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan angket serta menggunakan teknik analisis data deskriptif kualitatif. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat mempunyai peran penting dan banyak memberikan manfaat kepada masyarakat dalam mengembangkan usaha dan perekonomian mereka. Sedangkan kendalanya yakni, kurang optimalnya sosialisasi kepada masyarakat dan kurang aktifnya mengikuti kegiatan serta kesadaran masyarakat. Sedangkan menurut tinjauan ekonomi Islam terhadap Program Daya pada Bank BTPN Mitra Usaha Rakyat bahwa Program Daya jika dilihat dari tujuan dan manfaat yang dilaksanakan oleh Bank BTPN KCP UMK Suram di Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar sangat selaras dengan nilai dan ketentuan serta prinsip yang diajarkan dalam Islam. Namun secara pelaksanaannya, Program Daya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat di Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar belum sesuai dengan prinsip ekonomi Islam karena dalam penyaluran kredit atau modal usaha kepada masyarakat Bank BTPN Mitra Usaha Rakyat masih menggunakan sistem bunga yang hukumnya adalah riba.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 17 Sep 2016 02:40
Last Modified: 17 Sep 2016 02:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7376

Actions (login required)

View Item View Item