Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN BUKTI LULUS UJI ELEKTRONIK DALAM PENGUJIAN KENDARAAN BERMOTOR BERDASARKAN PERMENHUB NOMOR PM 19 TAHUN 2021 PASAL 64 AYAT 1 MENURUT PERSPEKTIF SIYASAH IDARIYYAH (Studi Kasus Pada UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Kota Dumai)

Intan Syaifah Shuda, Intan (2023) PENERAPAN BUKTI LULUS UJI ELEKTRONIK DALAM PENGUJIAN KENDARAAN BERMOTOR BERDASARKAN PERMENHUB NOMOR PM 19 TAHUN 2021 PASAL 64 AYAT 1 MENURUT PERSPEKTIF SIYASAH IDARIYYAH (Studi Kasus Pada UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Kota Dumai). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (697kB)

Abstract

Bukti Lulus Uji Elektronik adalah pengganti bukti lulus uji KIR yang dulunya berbentuk buku dan sekarang diubah menjadi Smart Card yang dapat digunakan 2 (dua) kali masa pengujian dan kertas yang memiliki unsur pengaman atau biasa disebut sertifikat bukti lulus uji serta stiker hologram yang berlaku selama 6 bulan. Adapun permasalahan penelitian ini adalah : bagaimana penerapan bukti lulus uji elektronik dalam pengujian kendaraan bermotor berdasarkan Permenhub Nomor PM 19 Tahun 2021 pasal 64 ayat 1?, dan apa saja faktor yang menjadi penghambat dalam penerapan bukti lulus uji elektronik dalam pengujian kendaraan bermotor berdasarkan Permenhub Nomor PM 19 Tahun 2021 pasal 64 ayat 1?, serta bagaimana pandangan Siyasah Idariyyah terhadap penerapan bukti lulus uji elektronik pada pelayanan pengujian kendaraan bermotor?. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research). Sedangkan pengumpulan data menggunakan data primer, yaitu data yang diperoleh dari lapangan yang dikumpulkan melalui observasi non partisipan. Kemudian juga diperoleh dari wawancara dan dokumentasi, serta melalui data sekunder, yaitu data yang diperoleh melalui literatur-literatur dan artikel yang relevan dengan penelitian ini. Analisis data dalam penelitian kualitatif ini menggunakan metode deduktif. Adapun hasil penelitian ini, penulis menyimpulkan bahwa UPT PKB Kota Dumai telah menerapkan bukti lulus uji elektronik sesuai dengan Standar Oprasional Prosedur uji berkala. Hal tersebut dapat dilihat dalam wawancara bersama masyarakat yang melakukan pengujian dan mengenai sistem pembayaran dilakukan secara online dengan menggunakan QRIS. Sedangkan menurut tinjauan Siyasah Idariyyah, penerapan bukti lulus uji elektronik dalam pengujian kendaraan bermotor sudah sesuai dengan prinsip-prinsip dan standar pelayanan dalam ketentuan siyasah idariyyah yaitu sederhana dalam peraturan, cepat dalam pelayanan, profesional dalam penanganan. Dan penerapan ini telah diterapkan di UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Kota Dumai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Penerapan, Bukti Lulus Uji Elektronik, Siyasah Idariyyah
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum > 342.598 Hukum Konstitusi di Indonesia, Hukum Tata Negara Indonesia
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 13 Jul 2023 03:27
Last Modified: 13 Jul 2023 03:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/73040

Actions (login required)

View Item View Item