Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAKSANAAN NIKAH MUHALLIL MENGGUNAKAN LAKI-LAKI BAYARAN MENURUT PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI DESA PADANG SAWAH KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR)

MUHAMMAD SUKRAN NAIM, - (2023) PELAKSANAAN NIKAH MUHALLIL MENGGUNAKAN LAKI-LAKI BAYARAN MENURUT PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI DESA PADANG SAWAH KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB IV.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul: “PELAKSANAAN NIKAH MUHALLIL MENGGUNAKAN LAKI-LAKI BAYARAN MENURUT PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI DESA PADANG SAWAH KECAMATAN KAMPAR KIRI KABUPATEN KAMPAR)”. Penelitian ini dilatarbelakangi dari sebuah praktik nikah muhallil yang dilakukan oleh sebahagian masyarakat di Desa Padang Sawah. Praktik nikah muhallil ini sudah dianggap hal yang sudah biasa, sehingga fenomena pernikahan ini sering dilakukan oleh sebagian masyarakat yang telah lama menetap di Desa tersebut. Pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan nikah muhallil menggunakan laki-laki bayaran di Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar, serta bagaimana pandangan hukum Islam terhadap pelaksanaan nikah muhallil menggunakan laki-laki bayaran di Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menjelaskan bagaimana pelaksanaan nikah muhallil dengan menggunakan laki-laki bayaran di Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar. Untuk mengetahui bagaimana hukum Islam terhadap pelaksanaan nikah muhallil dengan menggunakan laki-laki bayaran di Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar. Selanjutnya guna penelitian ini agar data dapat dituntaskan, dikembangkan dan dapat dibuktikan terhadap pelaksanan nikah muhallil di Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri Kabupaten Kampar. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field riseach) yang berlokasi di Desa Padang Sawah. Adapun metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, yang menghimpun dari populasi dan sampel. Populasi dalam penelitian ini adalah tokoh masyarakat dan tokoh agama berjumlah 12 orang, sedangkan yang menjadi sampelnya adalah 6 pasang. Setelah dilakukan penelitian dapat disumpukan, bahwa nikah muhallil merupakan hal yang telah biasa dilakukan oleh sebagian masyarakat. Oleh karena itu, keseluruhan informan menyatakan, melakukan nikah muhallil karena timbul kembali rasa sayang, dengan demikian melakukan cara dengan membayar laki-laki bayaran. Sedangkan Pandangan hukum Islam terhadap pelaksanaan nikah muhallil yang menggunakan laki-laki bayaran di Desa Padang Sawah yaitu apabila dilihat dari pelaksanaannya, sudah sesuai dengan hukum Islam. Akan tetapi dengan tidak adanya kejujuran dari pihak calon suami muhallil kepada calon istrinya dan adanya nominal yang diberikan kepada laki-laki yang ingin menikahi mantan istrinya itu sangat bertentangan dengan hukum Islam karena sesuai dengan yang ada didalam ajaran Islam, sehingga hukumnya haram. Kata kunci: Pernikahan, Muhallil, laki-laki bayaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 03 Jul 2023 02:51
Last Modified: 03 Jul 2023 02:51
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/72203

Actions (login required)

View Item View Item