Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAKSANAAN PEMBAYARAN ZAKAT FITRAH DARI HASIL PANEN DENGAN SISTEM PEMOTONGAN MENURUT HUKUM ISLAM (Study Kasus Pada Kelompok Tani Iyo Basamo Desa Terantang Kec.Tambang Kab.Kampar)

Wahyuni Purnama Sari (2015) PELAKSANAAN PEMBAYARAN ZAKAT FITRAH DARI HASIL PANEN DENGAN SISTEM PEMOTONGAN MENURUT HUKUM ISLAM (Study Kasus Pada Kelompok Tani Iyo Basamo Desa Terantang Kec.Tambang Kab.Kampar). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
fm.pdf

Download (217kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (93kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (83kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (147kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (110kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (18kB) | Preview
[img]
Preview
Text
em.pdf

Download (14kB) | Preview

Abstract

Skripsi yang berjudul “Pelaksanaan Pembayaran Zakat Fitrah Dari Hasil Panen Dengan Sistem Pemotongan Menurut Hukum Islam (Study Kasus Pada Kelompok Tani Iyo Basamo Desa Terantang Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar)”. adalah hasil penelitian lapangan (Field Research) untuk menjawab pertanyaaan yang melatarbelakangi pelaksanaan pembayaran zakat fitrah dari hasil panen dengan sistem pemotongan dan kenapa dilakukan pemotongan serta bagaimana tinjauan hukum islam terhadap pembayaran zakat fitrah oleh kelompok tani Iyo Basamo di desa Terantang Kec. Tambang Kab. Kampar. Adapun lokasinya ialah Kelompok Tani Iyo Basamo desa Terantang kecamatan Tambang Kabupaten Kampar. Dalam penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara (Interview) secara langsung untuk memperoleh data-data, dokumen dan studi pustaka dan hasil penelitian yang kemudian dianalisis dengan menggunakan metode deskriftif analisis dengan pedoman nash al-quran dan hadist dengan menggunakan pola fikir induktif, yang menjadi populasi dalam penelitian adalah seluruh anggota kelompok tani. Sedangkan jumlah sampel yang diambil pada penelitian ini sebanyak 20 orang yang terdiri dari 1 orang ketua, 2 orang amil, 17 anggota kelompok tani. Adapun penelitian ini menggunakan teknik Random Sampling yaitu teknik pengambilan sampel dengan cara acak ( sembarangan). Diakhir penulisan ini penulis menyimpulkan bahwa pembayaran zakat fitrah dengan system pemotongan dari hasil panen ini di sebabkan karena kurangnya kesadaran dan pengetahuan anggota tentang pembayaran zakat fitrah. Sebelum adanya pemotongan ini anggota lebih banyak membayarkan zakat fitrahnya kepada keluarga dekatnya padahal masih bisa dikatakan mampu untuk membayar zakat fitrah. Setelah diberlakukan pemotongan hasil panen untuk membayar zakat fitrah oleh amil kelompok tani iyo basamo, maka proses pembayaran zakat fitrah sudah terlaksana dengan baik. Walaupun masih ada di antara anggota yang tidak setuju dengan system pemotongan tersebut, tetapi amil dari kelompok tani tetap melaksanakannya dengan alasan itulah cara untuk meningkatkan kesadaran terhadap anggota untuk pelaksanaan zakat fitrah. Ditinjau menurut hukum islam bahwa pelaksanaan pembayaran zakat fitrah dengan sistem pemotongan dari hasil panen yang dilakukan oleh amil kelompok tani iyo basamo adalah boleh karena lebih banyak mendatangkan manfaat. Selain dapat membentu fakir miskin, pemotongan tersebut juga mendatangkan dampak yang positif misalnya seperti pembayaran zakat fitrah akan terlaksana dengan baik dan tertib. Dalam pendistribusian zakat fitrah tidak adalagi kekecewaan diantara fakir miskin yang menerimanya karena sudah dibagi sesuai dengan kebutuhan. Akan tetapi dalam penerapan pelaksanaan pembayaran zakat fitrah ini masih ada diantara anggota yang merasa terzhalimi karena tidak setuju dengan sistem pemotongan yang mengakibatkan keraguan diantara anggota kelompok tani sehingga mereka melakukan pembayaran zakat fitrah dua kali. Selain itu pemotongan ini disama ratakan bagi seluruh anggota baik yang tergolang mampu membayar zakat fitrah maupun yang tidak mampu, sehingga ada anggota yang tidak mampu atau yang berhak menerima zakat fitrah harus membayar zakat fitrah sedangkan ia termasuk kedalam mustahik zakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 12 Sep 2016 07:05
Last Modified: 12 Sep 2016 07:05
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7196

Actions (login required)

View Item View Item