HADI CANDRA, - (2023) PERAN PEMERINTAH DESA DALAM MENINGKATKAN FASILITAS PETANI KELAPA SAWIT KAMPUNG PARIT I/II, KECAMATAN SUNGAI APIT, KABUPATEN SIAK. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf Download (5MB) | Preview |
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
ABSTRAK PERAN PEMERINTAH DESA DALAM MENINGKATKAN FASILITAS PETANI KELAPA SAWIT KAMPUNG PARIT I/II, KECAMATAN SUNGAI APIT, KABUPATEN SIAK Hadi Candra Penelitian ini dilatar belakangi Berdasarkan fenomena yang peneliti temukan keterlambatan pemerintah desa dalam pelayanan administrasi dan kurangnya tenaga dalam memberikan pelayanan terhadap petani kelapa sawit selanjutnya dalam aspek penggerak pembangunan masih ada skala prioritas dalam pembangunan yang tertuju kepada satu sektor dan masih ada pembangunan yang belum terealisasi didalam APBD berdasarkan latar belakang diatas maka Penulis ingin meneliti mengenai bagaimana peran pemerintah desa dalam meningkatkan fasilitas petani kelapa sawit kampung parit I/II, peran pemerintah desa yang dimaksud mengacu UU No 6 Tahun 2014 tentang desa. Dalam penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan mendiskripsikan yang didapatkan dilapangan dengan informan berjumlah 1 orang informan kunci dan 6 orang informan pendukung. Data dikumpulkan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data dan penarikan kesimpulan, untuk mengukur keabsahan data dilakukan triangulasi sumber data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran pemerintah desa sebagai pelayanan umum dalam Pembuatan akta tanah yang dibantu oleh program PTSL( pendaftaran tanah sistematis lengkap ) sudah berjalan dengan baik hanya saja dalam pelaksanaanya masih ada hambatan seperti lamanya masa tunggu pembuatan surat akta tanah dan tidak adanya jadwal yang pasti dalam pengambilan surat akta tanah, peran pemerintah desa sebagai penggerak pembangunan sudah dijalankan dengan baik hanya saja pembangunan jalan tani lebih spesifik untuk pembangunan jalan tani petani padi dan tidak fokus ke pembangunan jalan tani petani kelapa sawit dan Pembangunan rumah kelompok tani belum direalisasikan karena belum di anggarkan didalam APB desa, selanjutnya peran pemerintah desa sebagai pelayanan perlindungan sudah memberikan pendampingan terhadap petani padi. Hanya saja pemerintah desa tidak ada memberikan pendampingan terhadap petani kelapa sawit. Kata Kunci : Peran pemerintah desa, petani kelapa sawit
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 15 May 2023 03:32 |
Last Modified: | 15 May 2023 03:32 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/70848 |
Actions (login required)
View Item |