M. FAKHRI NOVAL LIL AMNUR, - (2023) TINJAUAN HUKUM ISLAM TENTANG PELAKSANAAN PERJANJIAN LARANGAN MENIKAH SELAMA MASA KONTRAK KERJA (Di Rumah Sakit Sansani Kota Pekanbaru). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (717kB) |
||
|
Text
SKRIPSI M. FAKHRI NOVAL LIL AMNUR.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK M. Fakhri Noval Lil Amnur, (2023): Tinjauan HukumIslam Tentang Pelaksanaan Perjanjian Larangan Menikah Selama Masa Kontrak Kerja di Rumah Sakit Sansani Kota Pekanbaru Dalam Hukum Islam tidak menjelaskan larangan menikah yang disebabkan oleh kontrak kerja. Sedangkan dalam kenyataan terdapat beberapa rumah sakit yang mengeluarkan kebijakan perjanjian larangan menikah bagi pegawai kontrak, salah satunya di rumah sakit Sansani Kota Pekanbaru. Tentunya perlu adanya suatu penelitian terhadap kebijakan tersebut, sehingga diharapkan dapat memberi kejelasan boleh atau tidaknya kebijakan tersebut diterapkan. Keinginan para pegawai untuk menikah menjadi suatu permasalahan ketika dikembalikan pada kebijakan rumah sakit yang dalam kebijakannya mencantumkan tidak diperbolehkan melangsungkan pernikahan sebelum diangkat menjadi pegawai tetap. pegawai kontrak yang melanggar kebijakan tersebut akan diberi hukuman berupa pemotongan gaji dan dikenakan sanksi. Dengan berlakunya kebijakan larangan menikah tersebut menyebabkan beberapa pegawai menunda waktu pernikahannya sampai beberapa tahun ke depan, hal tersebut menyebabkan kerugian bagi pegawai yang bersangkutan. Para pekerja sudah mengetahui akan kebijakan tersebut namun dengan berjalannya waktu keinginan untuk menikah pun semakin besar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian menggunakan jenis penelitian field research (penelitian lapangan). Penelitian lapangan (field research), yaitu penyusun mencari data secara langsung pada tempat kejadian yaitu di rumah sakit Sansani Kota Pekanbaru, kemudian didapati dari penelitian ini dijadikan sebagai data utama atau data primer dan penuyusun mengambil buku, jurnal, dokumen dan sebagainya untuk dijadikan sebagai data tambahan atau data sekunder, dan data tersier sebagai data penunjang yang dapat memberi petunjuk terhadap data primer dan sekunder. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan dokumen. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa larangan menikah di rumah sakit Sansani Kota Pekanbaru yang terdapat dalam Peraturan rumah sakit larangan menikah tersebut terdapat dalam perjanjian kerja, yang telah disepakati oleh kedua belah pihak yang bersangkutan yaitu antara rumah sakit dengan pegawai. Adapaun dalam permasalahan larangan menikah selama kontrak kerja di rumah sakit Sansani Kota Pekanbaru, pegawai yang berstatus kontrak harus menjalankan masa kontrak kerjanya selama 1 tahun. Setelah melampaui batas kontrak kerja yaitu lebih dari 1 tahun kerja, pegawai kontrak yang bersangkutan diperkenankan untuk melangsungkan pernikahan. Sehingga larangan menikah yang dimaksud dalam artikel ini merupakan larangan pernikahan yang sifatnya sementara (muaqqat), karena dalam waktu lebih dari 1 tahun, pegawai kontrak diperkenankan untuk menikah. Sehingga menurut hukum Islam larangan menikah selama kontrak kerja di rumah sakit Sansani Kota Pekanbaru diperbolehkan. Kata Kunci : Perkawinan, Kontrak Kerja, Hukum Islam
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah) |
Depositing User: | fasih - |
Date Deposited: | 12 May 2023 07:52 |
Last Modified: | 12 May 2023 07:52 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/70800 |
Actions (login required)
View Item |