Syahrul Hidayat, Syahrul (2022) RELEVANSI AKHLAK PEREMPUAN DALAM KEHIDUPAN SEKARANG PERSPEKTIF AL-QUR`AN. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text (SKRIPSI GABUNGAN)
SKRIPSI GABUNGAN.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (728kB) |
Abstract
“ Relevansi Akhlak Perempuan Dalam Kehidupan Sekarang Perspektif Al-Qur`an.” Rumusan masalah: (1) Bagaimana penafsiran surat An-Nur ayat 31, Al-Ahzab ayat 59, An-Nisa ayat 34, At-Taubah 71. (2) Bagaimana relevansi kehidupan perempuan masa sekarang. jenis penelitian kepustakaan (Library Research) dengan pendekatan Tafsir Tahlili. Dan metode yang digunakan dalam menganilisi datanya adalah Content Analysis (Analisis Isi) dengan pendekatan kualitaif. Sumber data primer adalah al-Qur`an dan adits Nabi Muhammad Saw, kitab Tafsir Al-Munir karya wahbah az-zuhaili dan Al-Azhar karya Hamka. Sedangkan data sekunder diambil dari buku-buku, tulisan artikel, serta jurnal. Di samping penulis ingin mengetahui akhlak perempuan, penulis juga ingin mengetahui apakah kehidupan perempuan masa sekarang relevan dan sesuai dengan ayat-ayat tersebut atau jauh dari kategori relevan. Terdapatnya problematika kehidupan akibat kerusakan akhlak perempuan masa kini berdampak pada kerusakan kehidupan perempuan. Hal ini telah menyadarkan kita semua untuk berlomba-lomba memperbaikinya, minimal dimulai dari diri sendiri. Kembali kepada ajaran al-Qur`an dan sunnah adalah solusi paling tepat dalam penyelesaian krisis akhlak perempuan di masa sekarang. Hasil penelitian: pertama, akhlak perempuan yang terkandung dalam surat an-Nisa` ayat34, an-Nur ayat 31, al-Ahzab 59, serta at-Taubah ayat 71, antara lain: Taat kepada Allah, taat kepada suami, tolong menolong, serta perintah memakai hijab. Kedua, akhlak perempuan dalam an-Nisa` ayat34, an-Nur ayat 31, al-Ahzab 59, serta at-Taubah ayat 71 masih sangat jauh dari kata relevan dengan kehidupan perempuan sekarang sehingga memang sangat penting untuk ditanamkan, dikembangkan dan diajarkan kepada generasi muda.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Akhlak, Perempuan Shalihah, Perempuan Modern |
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.1226 Tafsir Al-Qur'an, Ilmu Tafsir |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir |
Depositing User: | fushu - |
Date Deposited: | 04 Apr 2023 06:30 |
Last Modified: | 04 Apr 2023 06:30 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/69462 |
Actions (login required)
View Item |