Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MAKNA ‘IZZAH DALAM AL-QUR’AN (Studi Komparatif Antara Tafsir Al-Azhar dan Tafsir AlMishbah)

AHMAD FAJAR HABIBULLAH, - (2023) MAKNA ‘IZZAH DALAM AL-QUR’AN (Studi Komparatif Antara Tafsir Al-Azhar dan Tafsir AlMishbah). Skripsi thesis, UNIVERSIITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN(BAB IV).pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

AHMAD FAJAR HABIBULLAH (2023) ; MAKNA ‘IZZAH DALAM AL-QUR’AN (Studi Komparatif Antara Tafsir Al-Azhar dan Tafsir AlMishbah) Skripsi ini berjudul “Makna ‘izzah Dalam Al-Qur’an (Studi Komparatif Antara Tafsir Al-Azhar dan Tafsir Al-Mishbah)”, bertujuan untuk mengembangkan keilmuan yang lebih komperhensif mengenai makna „izzah di dalam Al-Qur‟an dikaji menggunakan studi komparatif. Dalam skripsi ini membahas tentang makna kata „izzah di dalam Al-Qur‟an menurut tafsir al-Azhar dan tafsir al-Mishbah lalu mengkomparasikan kedua pandangan tersebut. Dalam penelitian ini penulis menggunakan dua metode tafsir yaitu maudhu‟i dan muqaran, penulis menggunakan jenis penelitian kepustakaan (library reasearch) yang sumber datanya diperoleh dari informasi yang berasal dari material yang terdapat di perpustakaan. Adapun penulisan skripsi ini bertujuan untuk mendeskripsikan pandangan para mufassir tentang makna kata „izzah dari berbagai ayat yang terdapat dalam Al-Qur‟an serta mengetahui bagaimana analisis komparatifnya. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah bahwa kata „izzah memiliki makna yang beraneka ragam yaitu: kekuatan, kedudukan, kekuasaan, ambisius dan terkemuka. Di dalam tafsir al-Azhar kata „izzah dimaknai dengan kemenangan, ayat tersebut ditujukan kepada orang-orang munafik, yaitu orang muslim yang lebih percaya kepada orang kafir dan menyerahkan kepemimpinan hidupnya kepada orang kafir tersebut, tujuan mereka hanya mengharapkan kemenangan dan kemuliaan dihadapan manusia. Sedangkan di dalam tafsir al-Mishbah kata „izzah dimaknai dengan kekuatan dan kekukuhan, yaitu jika orang munafik yang mencari kekuatan dari selain Allah dan mendapatkannya itu hanyalah kekuatan yang palsu. Perbedaan makna ini terletak dan tergantung pada konteks yang mengikutinya. Kata Kunci: ‘izzah, komparatif, al-Azhar, al-Mishbah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.1226 Tafsir Al-Qur'an, Ilmu Tafsir
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 21 Mar 2023 07:27
Last Modified: 21 Mar 2023 07:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/69338

Actions (login required)

View Item View Item