Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERFORMA AYAM BROILER YANG DIBERI SUPLEMENTASI KERATIN HYDROLISAT MELALUI AIR MINUM

ISMI ALPAJRI, - (2023) PERFORMA AYAM BROILER YANG DIBERI SUPLEMENTASI KERATIN HYDROLISAT MELALUI AIR MINUM. Skripsi thesis, UNIVERSIITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN (BBA IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (593kB)

Abstract

ISMI ALPAJRI (2023) : PERFORMA AYAM BROILER YANG DIBERI SUPLEMENTASI KERATIN HYDROLISAT MELALUI AIR MINUM Keratin Hydrolisat (KH) merupakan hasil hidrolisis keratin unggas yang mengandung 92% asam amino sedangkan sisanya adalah dipeptida atau tripeptida dengan berat molekul yang rendah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian suplemen KH dalam air minum terhadap performa ayam broiler. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Februari sampai Maret 2022 di UIN Agriculture Research and Development Station (UARDS) Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Penelitian ini menggunakan 80 ekor ayam ras pedaging yang dibagi secara acak berdasarkan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Tiap-tiap ulangan terdiri atas 4 ekor ayam. Perlakuan yang diberikan yaitu P0 (tanpa penambahan keratin hydrolisat sebagai kontrol), P1 (penambahan KH 0,1%/liter air minum), P2 (penambahan KH 0,2%/liter air minum) dan P3 (penambahan KH 0,3 % /liter air minum). Parameter yang diukur adalah konsumsi ransum, konsumsi air minum, pertambahan bobot badan dan konversi ransum ayam ras pedaging. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan KH hingga level 0,3% dalam air minum tidak berpengaruh sangat nyata (P>0,05) terhadap konsumsi ransum, pertambahan bobot badan dan konversi ransum. Namun pada level 0,1% berpengaruh nyata(P<0,01) meningkatkan konsumsi air minum. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pemberian KH sampai 0,3%/liter air minum belum mengubah performa ayam broiler. Kata kunci: Konsumsi , ayam broiler, keratin hydrolisat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 30 Jan 2023 08:45
Last Modified: 30 Jan 2023 08:45
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/68603

Actions (login required)

View Item View Item