Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KEBAHAGIAAN PADA REMAJA PENGHUNI PANTI ASUHAN (StudiKualitatifDeskriptifPadaRemajaPenghuniPantiAsuhan Al-Hidayah Di Pekanbaru)

Dwi Jayanti (2015) KEBAHAGIAAN PADA REMAJA PENGHUNI PANTI ASUHAN (StudiKualitatifDeskriptifPadaRemajaPenghuniPantiAsuhan Al-Hidayah Di Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
fm.pdf

Download (143kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (31kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (64kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (26kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (93kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (14kB) | Preview
[img]
Preview
Text
em.pdf

Download (22kB) | Preview

Abstract

Setiap individu menginginkan kehidupan yang bahagia, tidak terkecuali remaja yang tinggal di panti asuhan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui makna kebahagiaan remaja penghuni Panti Asuhan Al-Hidayah di Pekanbaru. Jumlah partisipan dalam penelitian ini sebanyak sepuluh orang remaja laki-laki dan perempuan yang dipilih secara acak oleh peneliti. Kriteria partisipan penelitian ini adalah berusia 14-18 tahun dan telah tinggal di panti asuhan minimal selama 2-3 tahun atau lebih. Penelitian menggunakan metode kualitatif melalui pendekatan deskriptif. Hasil penelitian tentang kebahagiaan pada remaja penghuni Panti Asuhan Al-Hidayah di Pekanbaru menunjukkan bahwa kehidupan remaja di panti asuhan tersebut dipenuhi dengan kebahagiaan. Kebutuhan psikologi mereka terhadap kasih sayang dan perhatian serta kebahagiaan diperoleh dari pengurus panti yang menjadi pengganti orangtua mereka selama tinggal di panti asuhan. Kebanyakan dari mereka merasa senang tinggal di panti asuhan tersebut karena mereka dapat memiliki banyak teman, meneruskan sekolah, serta meningkatkan nilai keagamaan dan disiplin mereka. Walaupun mereka diharuskan mengikuti segala kegiatan panti asuhan mulai dari bangun pagi hingga tidur lagi dengan segala jadwal yang telah dibuat oleh pengurus panti namun remaja penghuni panti tetap merasakan kebahagiaan. Kata kunci : Remaja, Kebahagiaan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Bagian Psikologi Klinis dan Agama
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 31 Aug 2016 08:33
Last Modified: 31 Aug 2016 08:33
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/6676

Actions (login required)

View Item View Item