Citra Furqan Amimi, CFA (2023) NALISIS RASIO KEUANGAN TERHADAP KONDISI FINANCIAL DISTRESS MENGGUNAKAN METODE ALTMAN Z-SCORE, SPRINGATE S-SCORE DAN ZMIJEWSKI X-SCORE (Studi pada Bank Umum Syariah Periode 2017 – 2021). Thesis thesis, UIN Suska Riau.
|
Text
FULL BISMILLAH.pdf Download (14MB) | Preview |
|
|
Text
thesis 22 bab 1-5 bab 4 furqon.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif verifikatif dengan menggunakan regresi data panel yang diolah oleh aplikasi EViews 12 SV. Populasi dan sampel dalam penelitian ini sebanyak 10 Bank Umum Syariah selama Periode 2017-2021. Total sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 50 sampel. Hasil Uji F pada Model Altman Z-Score menunjukkan rasio keuangan memiliki pengaruh signifikan terhadap kondisi financial distress, pada model Springate S-Score menunjukkan bahwa rasio keuangan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kondisi financial distress, dan pada model Zmijewski X-Score menunjukkan rasio keuangan memiliki pengaruh signifikan terhadap kondisi financial distress. Hasil Uji T pada masing-masing model terhadap kondisi financial distress. Uji signifikansi variabel independen (Uji-t) pada Model Altman Z-Score menunjukkan variabel EBITTA, WCTA, MVTL, RETA dan SATA memiliki pengaruh signifikan secala parsial terhadap kondisi financial distress menggunakan model Altman Z-Score sedangkan variabel CFOTA tidak memiliki pengaruh secara parsial terhadap kondisi financial distress menggunakan model Altman Z-Score. Uji signifikansi variabel independen (Uji-t) pada Model Springate S-Score menunjukkan variabel EBITTA memiliki pengaruh signifikan secala parsial terhadap kondisi financial distress menggunakan model Springate S-Score sedangkan variabel WCTA, MVTL, RETA, SATA dan CFOTA tidak memiliki pengaruh secara parsial terhadap kondisi financial distress menggunakan model Springate S-Score. Uji signifikansi variabel independen (Uji-t) pada Model Zmijewski X-Score menunjukkan variabel RETA dan MVTL memiliki pengaruh signifikan secala parsial terhadap kondisi financial distress menggunakan model Springate S-Score sedangkan variabel EBITTA, WCTA, SATA dan CFOTA tidak memiliki pengaruh secara parsial terhadap kondisi financial distress menggunakan model Zmijewski X -Score. Hasil analisis dari tiga metode yang digunakan serta perhitungan statistik, Metode Springate yang lebih akurat dari tiga metode yang ada dengan menghitung Standar Deviasinya. Perhitungan Standar Deviasi Metode Springate menunjukkan nilai paling kecil dan paling mendekati mean (rata-rata) yaitu sebesar 0,3971 dengan nilai mean yaitu 1,0289 sedangkan Standar Deviasi Altman Z-Score sebesar 3,6277 dengan nilai mean sebesar 9,0943 dan standar deviasi Zmijewski sebesar 0,9233 dengan nilai mean sebesar -3,2341.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan 000 Karya Umum |
Divisions: | Program Pascasarjana > S2 > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | pps - |
Date Deposited: | 30 Jan 2023 01:44 |
Last Modified: | 30 Jan 2023 01:44 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65936 |
Actions (login required)
View Item |