Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA SANTRI BARU YANG TINGGAL DI PONDOK PESANTREN ISLAMIC CENTRE AL-HIDAYAH KAMPAR

NUR FADILLAH AHMAD, - (2023) HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA SANTRI BARU YANG TINGGAL DI PONDOK PESANTREN ISLAMIC CENTRE AL-HIDAYAH KAMPAR. Skripsi thesis, UNIVERSIITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENENLITIAN (BAB IV).pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENENLITIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (938kB)

Abstract

NUR FADILLAH AHMAD (2023) : HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA SANTRI BARU YANG TINGGAL DI PONDOK PESANTREN ISLAMIC CENTRE AL-HIDAYAH KAMPAR Individu yang berada dalam lingkungan baru harus mampu melakukan penyesuaian diri. Dalam proses penyesuiaan diri biasanya seseorang individu akan mengalami berbagai hambatan, untuk itu perlu dicari faktor-faktor yang dapat membantu individu tersebut dalam proses penyesuaian diri, diantara faktornya yaitu dukungan sosial teman sebaya. Penelitian untuk menguji secara empirik hubungan antara dukungan sosial teman sebaya dengan penyesuaian diri pada santri baru yang tinggal di Pondok Pesantren Islamic Centre Al-hidayah Kampar. Sampel dalam penelitian adalah santri baru yang tinggal di Pondok Pesantren Islamic Centre Al-Hidayah Kampar 70 santri baru yang didapatkan dengan menggunakan teknik sampling jenuh. Data penelitian ini diperoleh dengan menggunakan skala penyesuaian diri dan skala dukungan sosial teman sebaya. Data analisis dengan menggunakan analisis product moment dari pearson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara dukungan sosial teman sebaya dengan penyesuaian diri pada santri baru yang tinggal di pondok pesantren Islamic centre al-hidayah Kampar dengan nilai korelasi 0,403. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, sumbangan efektif dukungan sosial teman sebaya dengan penyesuaian diri sebesar 16,2% sedangkan 83,8% sisanya sumbangan dari variabel lain selain dukungan sosial teman sebaya. Kata Kunci : Dukungan Sosial Teman Sebaya, Penyesuaian Diri, Santri Baru.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: fpsi -
Date Deposited: 27 Jan 2023 09:28
Last Modified: 27 Jan 2023 09:28
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65879

Actions (login required)

View Item View Item