Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

DAMPAK EKONOMI KONVERSI KOPERASI KONVENSIONAL MENJADI KOPERASI SYARIAH DI KEMENTERIAN AGAMA KOTA PEKANBARU

FIKRAN HADI AZRYAN, - (2023) DAMPAK EKONOMI KONVERSI KOPERASI KONVENSIONAL MENJADI KOPERASI SYARIAH DI KEMENTERIAN AGAMA KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (881kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI FIKRAN HADI AZRYAN.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Fikran Hadi Azryan (2022) Dampak Ekonomi Konversi Koperasi Konvensional Menjadi Koperasi Syariah Di Kementerian Agama Kota Pekanbaru Penelitian skripsi ini dilatarbelakangi oleh ketidaksesuaian sistem yang ada di koperasi di Kementerian Agama Kota Pekanbaru yang masih menganut sistem konvensional yang didalamnya terdapat unsur riba. Sedangkan dalam Islam, riba adalah sesuatu yang diharamkan. Pada hakikatnya, para pekerja dan pegawai yang ada di Kementerian Agama Kota Pekanbaru mayoritas beragama Islam sehingga timbul keinginan yang kuat dari mereka agar koperasi tersebut dirubah menjadi koperasi Syariah. Adapun selama proses konversi tersebut, terdapat beberapa kendala serta berdampak terhadap pendapatan koperasi. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kendala yang dihadapi dalam proses konversi koperasi konvensional menjadi koperasi Syariah dan bagaimana dampak yang dihadapi oleh Koperasi Kementerian Agama Kota Pekanbaru dalam konversi Koperasi Konvensional menjadi Koperasi Syariah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kendala dalam proses konversi koperasi tersebut serta dampaknya terhadap pendapatan koperasi. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang dilakukan di Koperasi Kementerian Agama Kota Pekanbaru, dengan jumlah informan sebanyak 5 orang yang terdiri dari 1 pengurus inti dan 4 karyawan koperasi syariah Kementerian Agama Kota Pekanbaru. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder yang diperoleh langsung dari lapangan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, studi pustaka dan dokumentasi. Dari hasil dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa kendala dalam proses konversi koperasi konvensional menjadi koperasi Syariah di Kementerian Agama Kota Pekanbaru yaitu kurangnya pemahaman karyawan, keterbatasan sumber daya manusia, seluruh administrasi dan segala jenis transaksi harus dirubah menjadi Syariah. Sedangkan dampak dari proses konversi tersebut terdapat dampak positif seperti bertambahnya jumlah anggota, meningkatnya minat anggota dalam menanamkan modal, pendapatan anggota meningkat dan pembiayaan yang menguntungkan anggota karena adanya penghapusan pinalti/denda. Adapun dampak negatifnya yaitu pendapatan koperasi berkurang dikarenakan penghapusan pinalti/denda dan penurunan margin, serta faktor pandemi dan tidak adanya penjualan lahan kaplingan. Kata Kunci : Koperasi, Konversi, Konvensional, Syariah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 26 Jan 2023 08:40
Last Modified: 26 Jan 2023 08:40
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65713

Actions (login required)

View Item View Item