Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MAKNA ROTI DAN ANGGUR DALAM PERJAMUAN KUDUS MENURUT KATOLIK DAN PROTESTAN (STUDI KOMPARATIF)

RISKA WINDI ASTUTI, - (2023) MAKNA ROTI DAN ANGGUR DALAM PERJAMUAN KUDUS MENURUT KATOLIK DAN PROTESTAN (STUDI KOMPARATIF). Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Makna Roti Dan Anggur Dalam Perjamuan Kudus Menurut Katolik Dan Protestan (Studi Komparatif) Roti dan Anggur di dalam Alkitab dipercayai adanya sehingga dalam perjamuan Kudus digunakan untuk mengingat akan tuhan Yesus sebagaimana Ia lakukan dimasa hidupnya, teruntuk kepada murid-muridnya. Dalam Perjamuan Kudus menurut Katolik dan Protestan merupakan lambang (simbol) yang menunjuk kepada Tubuh dan Darah Kristus. Yang memilki arti penting bagi kehidupan para jemaat-Nya. Namun pada kehidupan sehari-hari perjamuan kudus yang mengunakan Roti dan Anggur banyak diantaranya tidak dilaksanakan, alasan mereka mengikut situasi dan kondisi. Oleh sebab itu, dalam penelitian ini penulis menemukan dua rumusan masalah yaitu: 1. Apa makna Roti dan Anggur dalam perjamuan Kudus menurut Kristen Katolik dan Protestan? 2. Apa perbedaan dan persamaan tentang Roti dan Anggur dalam perjamuan Kudus menurut Kristen Katolik dan Protestan?. Adapun tujuan dari penelitian ini ialah : untuk mengetahui perbedaan dan persamaan di dalam pembahasan perjamuan kudus menurut Agama Kristen Katolik dan Protestan. Penelitian ini merupakan penelitian pustaka (Library Research) yang diambil dari data primer yaitu buku-buku khusus yang membahas terkait permasalahan ini dan data sekunder yaitu buku-buku yang ada hubungannya dengan masalah tersebut. Hasil menunjukan bahwa baik dalam agama Kristen Katolik dan Protestan terkait perjamuan kudus harus diperingati oleh jemaatnya, sebagaimana firman Allah mengatakan “…. Perbuatlah ini menjadi peringatan akan Aku!” (1 Korintus 11:22-25), dengan kita memperingati perjamuan kudus ini maka kita semakin menambah keimanan dan diberi jalan keselamatan. Namun perbedaan terletak dalam syarat pelaksanaan perjamuan kudus tersebut, sebagaimana dalam pembahasan ini berbeda-beda. Kata kunci : Katolik dan Protestan, Perjmuan kudus, Roti dan Anggur.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Perbandingan Agama
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 24 Jan 2023 04:54
Last Modified: 24 Jan 2023 04:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65361

Actions (login required)

View Item View Item