Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENERAPAN PELAYANAN FRONT LINER DALAM UPAYA MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH PADA PT.BPRS BERKAH DANA FADHLILLAH (PERSERODA) KANTOR PUSAT AIR TIRIS

ANGGUN EVIANA NINGSIH, - (2022) PENERAPAN PELAYANAN FRONT LINER DALAM UPAYA MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH PADA PT.BPRS BERKAH DANA FADHLILLAH (PERSERODA) KANTOR PUSAT AIR TIRIS. Laporan thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (783kB)
[img]
Preview
Text
LAPORAN AKHIR ANGGUN EVIANA NINGSIH.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Anggun Eviana Ningsih (2022) : Penerapan Pelayanan Front Liner Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Nasabah Pada PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tirirs Penelitian ini dilakukan dikarenakan mengingat betapa pentingnya penerapan pelayanan dalam sebuah bank untuk menunjang kemajuan sebuah bank, termasuk dalam permasalahan meningkatkan jumlah nasabah. Untuk mengungkapkan permasalahan tersebut penulis melakukan penelitian tentang Penerapan Pelayanan Front Liner Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Nasabah Pada PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tiris. Subjek penelitian ini adalah karyawan yang ada di PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tiris dan Objek penelitian ini adalah penerapan pelayanan pada PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantpr Pusat Air Tiris. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu, Bagaimana pelayanan yang diberikan kepada nasabah di PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tiris dan Bagaimana peranan pelayanan dalam meningkatkan jumlah nasabah di PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tiris. Penelitian ini dilaksanakan di PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tiris. Menggunakan metode deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, kuiseoner, dan analisis dokumen, kerangka teknik serta analisis data dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif sedangkan teknik penulisan menggunakan metode deskriptif dan induktif dan sumber data terdiri dari data primer dan skunder. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelayanan Front Liner yang diberikan kepada nasabah PT.BPRS Berkah Dana Fadhlillah (PERSERODA) Kantor Pusat Air Tiris memiliki dua kategori strategi diantaranya, strategi pelayanan yang mendasar dan strategi pelayanan utama. Dimana karyawan harus memberikan pelayanan terbaiknya seperti harus bersikap ramah, komunikatif, kompetensi, percaya dan dipercaya, kontribusi, serta kejujuran. Selain itu karyawan juga harus memberi sikap pelayanan yang positif seperti sikap nasabah yang harus dilayani dengan sebaik-baiknya, melayani nasabah secara konsisten. Serta santai dan sopan ketika melayani nasabah sehingga membuat nasabah merasa diistemewakan. Peranan pelayanan Front Liner dalam meningkatkan jumlah nasabah sangat penting, dengan pelayanan yang optimal memberikan dampak yang positif bagi jumlah nasabah yang didapatkan, seperti memberikan kenyamanan saat berinteraksi, menunjukkan rasa percaya diri, membuat nasabah merasa puas, menciptakan hubungan yang baik dengan nasabah, memerlakukan nasabah dengan penuh perhatian. Kata Kunci : Penerapan Pelayanan Front Liner Meningkatkan Jumlah Nasabah

Item Type: Thesis (Laporan)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Perbankan Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 15 Dec 2022 07:56
Last Modified: 15 Dec 2022 07:56
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/64538

Actions (login required)

View Item View Item