Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KONSEP AL-FAUZ DALAM KEHIDUPAN AKHIRAT (STUDI KOMPARATIF ANTARA TAFSIR AL-AZHAR DAN TAFSIR AL-MUNIR)

ZULKARNAIN, - (2022) KONSEP AL-FAUZ DALAM KEHIDUPAN AKHIRAT (STUDI KOMPARATIF ANTARA TAFSIR AL-AZHAR DAN TAFSIR AL-MUNIR). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (869kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI ZULKARNAIN.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Konsep Al-Fauz Dalam Kehidupan Akhirat (Studi Komparatif Antara Tafsir Al-Azhar Dan Tafsir Al-Munir. Manusia yang menginginkan kemenangan dalam hidup, terkadang tidak memahami kemenangan seperti apa yang ingin dicapai. Apakah kemenangan tersebut berupa hal-hal yang membawa kemenangan sementara di dunia seperti banyaknya harta dan pendidikan yang tinggi, ataukah kemenangan tersebut berupa ketenangan dan kenyamanan dalam menjalani hidup, Atau kemenangan sejati yang seperti Allah janjikan di dalam kalam- Nya yang terdapat dalam Al-Qur‟an. Penelitian ini membahas tentang tata cara bagaimana kita bisa menjalani kehidupan di dunia dengan mendapatkan kemenangan di akhirat. Adapun rumusan masalah yang ditemukan adalah Bagaimana penafsiran komparatif konsep konsep Al-Fauz dalam kehidupan akhirat dan kiat kiatnya menurut Hamka dan Wahbah Az-Zuhaili. Dalam Penelitan ini, penulis menggunakan menggunakan metode Muqaran (komparatif), yaitu membandingkan pendapatpendapat ulama tafsir dalam menafsirkan ayat Al-Qur‟an. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (Library Research) yaitu penelitian yang berusaha mendapatkan dan mengolah data-data kepustakaan untuk menemukan jawaban dari pokok masalah yang diajukan. Berdasarkan fenomena penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kemenangan dan kebahagiaan itu akan didapat dengan cara kita selalu Beriman dan bertaqwa kepada Allah dan RasulNya, tidak Musyrik, jujur, teguh pendirian, dan baik kepada sesama makhluk Allah. Kata kunci: konsep Al Fauz, Al-Azhar, Al-Munir

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 28 Jul 2022 02:58
Last Modified: 28 Jul 2022 02:58
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/62437

Actions (login required)

View Item View Item