Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERSEPSI SISWA TENTANG GENG MOTOR DAN PERAN GURU PEMBIMBING DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) AL-MUTTAQIN PEKANBARU

Yenita Sari (2014) PERSEPSI SISWA TENTANG GENG MOTOR DAN PERAN GURU PEMBIMBING DI MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) AL-MUTTAQIN PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
FM.pdf

Download (141kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (42kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (73kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (40kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (16kB) | Preview
[img]
Preview
Text
EM.pdf

Download (15kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) persepsi siswa tentang geng motor, (2) peran guru di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Muttaqin Pekanbaru, (3) dan faktor –faktor yang mempengaruhi persepsi siswa tentang geng motor di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Muttaqin Pekanbaru. Subjek penelitian adalah siswa dan guru pembimbing, dan objek penelitian adalah persepsi siswa tentang geng motor, peran guru pembimbing dan faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi siswa tentang geng motor Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Muttaqin Pekanbaru. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan persentase, dengan populasi berjumlah 316 orang siswa. Karena, jumlah populasi diatas 100 orang, maka penulis mengambil sampel sebanyak 88 orang siswa yaitu kelas VII. A sebanyak 31 orang siswa, kelas VIII. B sebanyak 31 orang siswa, dan kelas IX. C sebanyak 26 orang siswa dengan menggunakan teknik cluster sample. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah dengan menggunakan angket untuk siswa dan wawancara untuk siswa dan guru pembimbing. Setelah data terkumpul, data tersebut dianalisis secara naratif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persepsi siswa tentang geng motor di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Muttaqin Pekanbaru, 471% siswa sangat setuju dengan ikut geng motor menyebabkan waktu istirahat mereka berkurang, 522% siswa setuju dengan ikut geng motor nilai mereka menjadi rendah, 646% siswa tidak setuju geng motor terjadi setelah pulang sekolah, dan 991% siswa sangat tidak setuju dengan keberadaan geng motor. Faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi siswa tentang geng motor di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Muttaqin terhadap geng motor adanya informasi tentang geng motor yang diperoleh dari media massa seperti televisi dan koran, guru pembimbing dan teman. Peran guru pembimbing dalam mencegah keikutsertaan siswa dalam geng motor adalah dengan memberikan materi melalui layanan informasi yang berhubungan tentang ruginya mengikuti geng motor bagi masa depan mereka selanjutnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.236 Sekolah Menengah Pertama, SMP
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 05 Aug 2016 04:29
Last Modified: 05 Aug 2016 04:29
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/6241

Actions (login required)

View Item View Item