YESY AFRIDA HANI, - (2022) KORELASI PENGGUNAAN TEKNIK PEMBELAJARAN GUIDED NOTE TAKING DENGAN PEMAHAMAN MATERI TAJWID DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) BABUSSALAM PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (991kB) |
||
|
Text
SKRIPSI GABUNG.pdf Download (8MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Yesy Afrida Hani, (2022): Korelasi Penggunaan Teknik Pembelajaran Guided Note Taking Dengan Pemahaman Materi Tajwid di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Babussalam Pekanbaru Tujuan penelitian ini untuk menguji ada tidaknya korelasi penggunaan teknik pembelajaran Guided Note Taking dengan pemahaman materi tajwid di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Babussalam. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantiatif. Sampel penelitian adalah siswa kelas VIII berjumlah 82 orang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan angket, test dan dokumentasi. Metode analisis data menggunakan teknik korelasi product moment. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa diperoleh r hitung = 0,517 terletak antara 0,4000,599 yang berarti hasil korelasinya sedang atau cukup. Hal ini juga diperkuat dengan melihat nilai sig(2 tailed) (0,000 < 0,05) maka Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian terdapat korelasi penggunaan teknik guided note taking dengan pemahaman materi tajwid di Sekolah Menengan Pertama (SMP) Babussalam Pekanbaru. Besar kontribusi penggunaan teknik guided note taking dengan pemahaman materi tajwid di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Babussalam Pekanbaru 26,70% sedangkan 73,30% ditentukan oleh variabel lain. Kata Kunci: Teknik Pembelajaran Guided Note Taking, Pemahaman Materi Tajwid
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | ftk - |
Date Deposited: | 26 Jul 2022 02:21 |
Last Modified: | 26 Jul 2022 02:21 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/61837 |
Actions (login required)
View Item |