Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KOMUNIKASI PERSUASIF DONASI RUMAH TAHFIZH PEKANBARU DALAM MENINGKATKAN MINAT DONATUR PADA MASA PANDEMI COVID-19

NAZIFAH, - (2022) KOMUNIKASI PERSUASIF DONASI RUMAH TAHFIZH PEKANBARU DALAM MENINGKATKAN MINAT DONATUR PADA MASA PANDEMI COVID-19. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB V.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Nazifah Jurusan : Ilmu Komunikas Judul : Komunikasi Persuasif Donasi Rumah Tahfizh Pekanbaru Dalam Meningkatkan Minat Donatur pada Masa Pandemi Covid-19 Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan komunikasi yang dilakukan Donasi Rumah Tahfizh Pekanbaru dalam meningkatkan minat donatur pada masa pandemi Covid-19. Dipilihnya Donasi Rumah Tahfizh Pekanbaru sebagai subjek penelitian karena lembaga sosial ini berfokus untuk membantu para penghafal Al-Qur‟an, sekolah tahfizh, dalam bentuk operasional, beasiswa, perlengkapan, pembangunan, serta pembebasan lahan. Adapun rumusan masalahnya yaitu bagaimana komunikasi persuasif Donasi Rumah Tahfizh Pekanbaru dalam meningkatkan minat donatur pada masa pandemi Covid-19?. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk menjelaskan fenomena melalui pengumpulan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam meningkatkan minat para donatur serta teknik dan proses komunikasinya melalui komunikasi-komunikasi masif, lewat media sosial, seperti facebook dan youtube serta pendekatan-pendekatan yang baik kepada donatur salah satunya dengan cara sosialisasi door to door, melakukan pendekatan kepada majelis ta‟lim, masjid dan lembaga-lembaga dakwah, sedangkan maksud komunikasi persuasif dalam konteks dakwah adalah komunikasi yang berorientasi pada psikologis khalayak (mad‟u) dalam membangkitkan kesadaran mereka untuk menerima dan melaksanakan ajaran islam. Serta komunitas-komunitas untuk saling bekerjasama dalam mendukung setiap program yang ada. Dengan penerapan kegiatan program yang ada. Dengan berjalannya semua program kegiatan ini maka jumlah donatur selama Covid juga meningkat, Bahkan total donatur sekarang ada 14.969.000 orang donatur. Dan rata-rata yang bisa didapat tiap bulannya ada 3000-4000 orang donatur. Serta donatur aktif sekarang ada 11.000 orang donatur, dan yang sedang dibantu sekarang ada 30 rumah tahfizh, didalamnya ada seribu sekian santri yang akan mendapatkan beasiswa, beasiswa yatim, dhuafa, investasi dari mesir serta pembangunan pondok pesantren. Kata Kunci : Komunikasi Persuasif, Para Donatur, Donasi Rumah Tahfizh, Covid-19

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 11 Jul 2022 02:50
Last Modified: 11 Jul 2022 02:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/61055

Actions (login required)

View Item View Item