ZIKRIL ANTONI, - (2022) Manajemen Pengembangan Objek Wisata Sungai Gelombang di Desa Sipungguk Menurut Perpekstif Ekonomi Syariah. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (659kB) |
||
|
Text
ZIKRIL ANTONI.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Penulisan skripsi ini di latarbelakangi oleh adanya pengembangan objek wisata yang belum maksimal. Dan juga struktur organisasi yang tidak jelas dan tanpa campur tangan dari pihak pemerintah ataupun desa dan menyebabkan keterbatasan dalam membangun sesuatu untuk memperindah atau menambah daya tarik dari Wisata itu sendiri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Manajemen Pengembangan Objek Wisata Sungai Gelombang di Desa Sipungguk menurt perpesktif Ekonomi Syariah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan jumlah populasi sebanyak 6 orang dari pemilik lahan sekaligus pengelola dan responden sebanyak 6 orang dari pengunjung objek wisata. Karna populasi nya sedikit maka metode yang digunakan adalah total sampling. Sumber data dari penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Kemudian setelah data itu terkumpul lalu dianalisa dengan metode deskriptif Kualitatif. Hasil penelitin ini menunjukkan bahwa objek wisata sungai gelombang ini dikelola oleh masyarakat dengan tujuan menjadikan desa Sipungguk sebagai desa wisata yang mandiri. Namun dalam pengembangannya, masyarakat menemukan kendala dalam mengembangkan objek wisata serta aksesibilitas terhadap objek wisata yang belum memadai dan belum maksimal. Dalam manajemen pengembangan objek wisata sungai gelombang di desa sipungguk sudah menerapkan prinsip yang sesuai dengan syariah. Kata kunci : Manajemen, Pengembangan, wisata Sungai Gelombang
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) |
Depositing User: | fasih - |
Date Deposited: | 30 Jun 2022 02:00 |
Last Modified: | 30 Jun 2022 02:00 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/60725 |
Actions (login required)
View Item |