Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

STRATEGI ASOSIASI MEDIA SIBER INDONESIA (AMSI) RIAU MENJAGA KEBERIMBANGAN BERITA MEDIA ANGGOTANYA

MERI FITRI YELY, - (2022) STRATEGI ASOSIASI MEDIA SIBER INDONESIA (AMSI) RIAU MENJAGA KEBERIMBANGAN BERITA MEDIA ANGGOTANYA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Salah satu pelanggaran yang sering dilakukan oleh insan pers yakni pemberitaan yang tidak berimbang. Keberimbangan berita sudah diatur oleh Dewan Pers dalam pedoman media siber. AMSI Riau merupakan salah satu organisasi yang konsisten dalam melakukan agenda-agenda terkait bidang jurnalistik berupa verifikasi media, mengadakan pelatihan, pendidikan, dan meningkatkan kemampuan teknis maupun pemahaman etik tentang membangun media siber yang profesional sesuai amanat UU Pers dan Pedoman Media Siber. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana Strategi AMSI Riau dalam menjaga keberimbangan berita pada media online di Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif serta menggunakan teori tanggungjawab sosial. Adapun hasil penelitian yang diperoleh yaitu Berdasarkan hasil penelitian, kesimpulan dalam penelitian ini adalah AMSI Riau bertanggung jawab terhadap masyarakat karena sudah memenuhi dan memenuhi kewajiban terhadap media anggotanya. Hal ini dapat terlihat dari bagaimana AMSI Riau menerima semua kritik, saran, dan masukan dari masyarakat demi kemajuan ekosistem media siber di Riau terutama media anggotanya. Dalam memenuhi kewajiban tentang keinformasian, kebenaran, ketepatan, objektivitas, dan juga keseimbangan berita, AMSI Riau telah bertanggung jawab memenuhi kewajiban tersebut. Media anggota AMSI Riau sudah berlandaskan kerangka hukum dan lembaga yang jelas serta sudah terverifikasi administrasi dan factual di Dewan Pers berdasarkan Pasal 15 butir g UU No 40 Tahun 1999 tentang Pers. Kata Kunci: Strategi, Keberimbangan Berita, Media Onl

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 04 Feb 2022 03:07
Last Modified: 04 Feb 2022 03:07
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/59091

Actions (login required)

View Item View Item