Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERFORMA PUYUH (Coturnix japonica) YANG DIBERI PAKAN KOMERSIAL DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG KUNYIT (Curcuma longa L.)

RIFKI MAHENDRA, - (2022) PERFORMA PUYUH (Coturnix japonica) YANG DIBERI PAKAN KOMERSIAL DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG KUNYIT (Curcuma longa L.). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (488kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI RIFKI MAHENDRA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

PERFORMA PUYUH (Coturnix japonica) YANG DIBERI PAKAN KOMERSIAL DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG KUNYIT (Curcuma longa L.) Rifki Mahendra (11781101282) Di bawah bimbingan Sadarman dan Elviriadi INTISARI Tepung Kunyit (Curcuma longa L.) mengandung senyawa kurkumin yang mampu bekerja sebagai antioksidan, antibakteri, dan feed additive alami pada ransum unggas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian tepung kunyit terhadap konsumsi ransum, pertambahan bobot badan, mortalitas, konversi ransum, dan pendapatan setelah dikurangi dengan biaya pakan atau Income Over Feed Cost (IOFC). Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Mei sampai April 2021 di laboratorium UIN Agriculture Research and Development Station (UARDS) Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Penelitian ini bersifat eksperimen, menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan dimaksud adalah P1: Ransum Komersial (kontrol), P2: P1 + Tepung Kunyit 1,50%, P3: P1 + Tepung Kunyit 2%, dan P4: P1 + Tepung Kunyit 2,50%. Parameter yang diukur adalah konsumsi pakan, pertambahan bobot badan, konversi ransum, dan IOFC. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penambahan tepung kunyit hingga taraf 2,50% dalam ransum komersial berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap konsumsi ransum, pertambahan bobot badan, dan konversi ransum, namun tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap IOFC. Nilai dari komsumsi ransum sekitar 120-128 g/ekor, pertambahan bobot badan sekitar 63,6-66,8 g/ekor, rasio konversi ransum sekitar 1,82-2, dan IOFC sekitar Rp. 3.652 sampai dengan Rp. 4.151. Kesimpulan dari penilitian ini adalah penambahan tepung kunyit dalam pakan komersial terhadap performa puyuh dapat meningkatkan konsumsi pakan, pertambahan bobot badan serta dapat menurunkan nilai konversi ransum, namun tidak dapat meningkatkan Income Over Feed Cost (IOFC). Kata kunci: IOFC, performa, puyuh, tepung kunyit

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 02 Feb 2022 03:43
Last Modified: 02 Feb 2022 03:43
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58968

Actions (login required)

View Item View Item