Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TRADISI ZIARAH KUBUR PADA AYO ONAM DIDESA SEPUNGGUK KABUPATEN KAMPAR (Perspektif Hadis)

M. SALIM, - (2022) TRADISI ZIARAH KUBUR PADA AYO ONAM DIDESA SEPUNGGUK KABUPATEN KAMPAR (Perspektif Hadis). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI M. SALIM KECUALI BAB IV.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (959kB)

Abstract

ABSTRAK M. SALIM (2021) : TRADISI ZIARAH KUBUR PADA AYO ONAM DI DESA SEPUNGGUK KABUPATEN KAMPAR (PERSPEKTIF HADIS) Hari Raya Enam/ Ayo Onam merupakan Tradisi yang sudah turun temurun yang dilakukan oleh masyarakat di Kecamatan Bangkinang, Kabupaten Kampar terutama masyarakat Desa Sepungguk. Ada sebuah tradisi yang cukup unik di masyarakat Kampar yaitu Hari Rayo Onam " Hari Raya Enam. Hari raya enam merupakan hari raya setelah melaksanakan puasa enam hari di bulan syawal atau tepatnya pada tanggal 8 Syawal. Sebagian besar masyarakat Kampar lebih menganggap dan meriahkan hari raya enam dibandingkan Hari Raya Idul Fitri yang jatuh pada 1 Syawal. Tradisi Ziarah kubur pada Ayo Onam menjadi kebiasaan oleh masyarakat Desa Sepungguk ini didasarkan atas persepsi nenek moyang terdahulu bahwa orang-orang yang melaksanakan puasa setelah puasa Ramadan wajib merayakan seperti mana Hari Raya Idul Fitri setelah puasa Ramadan. Ziarah kubur yang mana telah di jelaskan di dalam hadis yang mana rasulullah membolehkan atau menganjurkan kepada umatnya untuk berziarah kubur dengan membacakan doa kepada orang yang telah meninggal, dan itu juga akan menjadi ladang pahala bagi yang membacakan dan dibacakan agar mengingat diri akan kematian. Maka dari itu ziarah kubur merupakan anjuran dari rasulullah SAW., dan mendoakan orang yang telah meninggal juga merupakan perintah Allah SWT., kepada umatnya agar mengingat kematian. Jenis penelitian yang akan dilakukan oleh penelitih menggunakan penelitian lapangan (Field Research) yang diperoleh langsung dari narasumber atau responden, penelitian ini untuk membahasas tentang tradisi ziarah kubur pada Ayo Onam di Desa Sepungguk Kabupaten Kampar dalam perspektif hadis. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan analisis Deskriptif Kualitatif. Deskripsif Kualitatif adalah menggambarkan atau menganalisis hasil dari penggumpulan data yang dilakukan melalui wawancara, dokumentasi atau berkas-berkas yang didapa saat penelitian ke lapangan yang diamati oleh peneliti terhadap orang-orang yang di teliti. Hasil penelitian ini menunjukan bagian hadis tentang kegiatan yang terdapat di tradisi Ayo Onam seperti Ziarah Kubur, Tahlilan, dan Doa Setelah tahlillan. Kata Kunci : Tradisi, Ziarah Kubur , Ayo Onam, Hadis

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Hadis
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 26 Jan 2022 01:37
Last Modified: 26 Jan 2022 01:37
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58380

Actions (login required)

View Item View Item