Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KOMUNIKASI PERSUASIF DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN KAMPAR DALAM MEMPROMOSIKAN BUDAYA DAERAH MELALUI PEMILIHAN BUJANG DARA KAMPAR

ANNISA WINDARNI, - (2022) KOMUNIKASI PERSUASIF DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN KAMPAR DALAM MEMPROMOSIKAN BUDAYA DAERAH MELALUI PEMILIHAN BUJANG DARA KAMPAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN (BAB V).pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB V).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (429kB)

Abstract

ANNISA WINDARNI (2022) : KOMUNIKASI PERSUASIF DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN KAMPAR DALAM MEMPROMOSIKAN BUDAYA DAERAH MELALUI PEMILIHAN BUJANG DARA KAMPAR Pariwisata merupakan salah satu hal yang penting bagi suatu negara. Berkembangnya sektor pariwisata disuatu negara akan menarik sektor lain untuk berkembang pula. Sehubungan dengan ini semua, peran komunikasi sangat penting di dalam bidang-bidang pariwisata. Peran komunikasi bukan saja pada komponen pemasaran pariwisata, baik komunikasi personal, komunikasi massa, komunikasi persuasif serta komunikasi lainnya. Riset ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi persuasif Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kampar dalam mempromosikan Budaya Daerah melalui pemilihan Bujang Dara Kampar. Riset ini menggunakan desain penelitian kualitatif yang data-datanya berupa kata-kata (bukan angka-angka) yang berasal dari wawancara, catatan laporan, dokumen dan lain-lain. Temuan dalam riset ini adalah diperoleh hasil bahwa keberadaan Bujang dan Dara bertujuan untuk membantu Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kampar dalam mengkomunikasikan objek wisata kepada masyarakat secara persuasive, sehingga mempermudah bagi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kampar untuk memperkenalkan objek wisata yang ada. Tetapi pada kenyataannya Bujang dan Dara belum optimal dan belum memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat dan dinas dalam mempromosikan pariwisata di ii Kampar, hal ini disebabkan karena keberadaan Bujang Dara hanya b e r s i f a t simbolis dan hanya diberi tugas berdasarkan kordinasi yang dilakukan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kampar. Kata kunci : Komunikasi Persuasif, Bujang Dara Kampar, Pariwisata

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 28 Jan 2022 06:58
Last Modified: 28 Jan 2022 06:58
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58373

Actions (login required)

View Item View Item