NESI MELIANTI, - (2021) UJI EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) TERHADAP MORTALITAS HAMA PENGGEREK POLONG (Maruca testulalis Geyer.) SECARA IN VITRO. Skripsi thesis, UIN SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (574kB) |
||
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Maruca testulalis Geyer adalah salah satu hama utama pada tanaman kacang panjang (Vigna sinensis L.). Hama ini dapat menimbulkan kerusakan pada kacang panjang dengan cara mengigit dan memakan bagian polong dari kacang panjang sehingga mengakibatkan kacang panjang menjadi berlubang, sehingga perlu dikendalikan. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan konsentrasi ekstrak daun pepaya yang efektif dalam mengendalikan hama penggerek polong pada tanaman kacang panjang secara in vitro. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Patologi, Entomologi, Mikrobiologi dan Ilmu Tanah (PEMTA) Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau, dengan rancangan acak lengkap yang terdiri dari 5 perlakuan dan 5 ulangan. Pengamatan yang dilakukan yaitu mortalitas harian, mortalitas total, WK50, KK50 dan efikasi. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa hasil sidik ragam yang diperoleh yaitu pemberian ekstrak daun pepaya memberikan pengaruh yang nyata terhadap seluruh parameter yang diamati. Konsentrasi yang paling efektif dalam membunuh penggerek polong yaitu konsentrasi 20%. Kata kunci : efikasi, WK50, KK50
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi |
Depositing User: | fapertapet - |
Date Deposited: | 20 Jan 2022 03:28 |
Last Modified: | 20 Jan 2022 03:28 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/57956 |
Actions (login required)
View Item |