YUKE THALIYA SHANDRA, - (2021) PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, BIAYA OPERASIONAL DAN PERENCANAAN PAJAK TERHADAP PAJAK PENGHASILAN BADAN (STUDI PADA SUB SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
LENGKAP TANPA BAB 4.pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB 4.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (505kB) |
Abstract
YUKE THALIYA SHANDRA (2021) : PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, BIAYA OPERASIONAL DAN PERENCANAAN PAJAK TERHADAP PAJAK PENGHASILAN BADAN (STUDI PADA SUB SEKTOR INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2020) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, likuiditas, biaya operasional dan perencanaan pajak terhadap pajak penghasilan badan secara parsial pada Sub Sektor Industri Barang Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2018-2020. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yang digunakan untuk meneliti populasi atau sampel yang telah ditentukan. Dalam penelitian ini pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling berdasarkan karakteristik yang telah digunakan sebanyak 28 perusahaan Sub Sektor Industri Barang Konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2018- 2020. Metode analisis data dilakukan dengan analisis regresi data panel dengan bantuan Eviews 10. Hasil penelitian menunjukan bahwa profitabilitas berpengaruh positif terhadap pajak penghasilan badan. Likuiditas tidak berpengaruh terhadap pajak penghasilan badan. Biaya operasional berpengaruh negatif terhadap pajak penghasilan badan. Perencanaan Pajak berpengaruh negatif terhadap pajak penghasilan. Kata Kunci: Profitabilitas, Likuiditas, Biaya Operasional, Perencanaan Pajak, Pajak Penghasilan Badan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | fekon - |
Date Deposited: | 04 Jan 2022 02:22 |
Last Modified: | 04 Jan 2022 02:22 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/57250 |
Actions (login required)
View Item |