Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI METODE DRILL MATERI MEMBACA AYAT-AYAT PENDEK PADA SISWA KELAS VI SEKOLAH DASAR NEGERI 009 SIAK KECAMATAN SIAK KABUPATEN SIAK

A. HAMID. H (2013) MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI METODE DRILL MATERI MEMBACA AYAT-AYAT PENDEK PADA SISWA KELAS VI SEKOLAH DASAR NEGERI 009 SIAK KECAMATAN SIAK KABUPATEN SIAK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
2013_2013456PAI.pdf

Download (401kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh aktivitas belajar siswa pada Mata Pelajaran Agama Islam yang tergolong rendah. Menurut analisa sementara peneliti hal terebut dipengaruhi oleh metode atau cara mengajar guru yang kurang sesuai dengan materi yang diajarkan. Pada dasarnya banyak usaha yang dapat dilakukan oleh guru untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa diantaranya adalah dengan menerapkan metode drill. Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa dalam menerapkan metode drill dalam proses pembelajaran. Sedangkan yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah penerepan metode drill untuk meningkatkan aktivitas belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas VI Sekolah Dasar Negeri 009 Siak Kecamatan Siak Kabupaten Siak. Penelitian ini terdiri dari 3 siklus. Adapun setiap siklus dilakukan dalam 1 kali pertemuan. Agar penelitian tindakan kelas ini berhasil dengan baik tanpa hambatan yang mengganggu kelancaran penelitian, peneliti menyusun tahapan-tahapan yang dilalui dalam penelitian tindakan kelas, yaitu: 1) Perencanaan/persiapan tindakan, 2) Pelaksanaan tindakan, 3) Observasi, dan Refleksi. Dapat diambil kesimpulan bahwa aktifitas siswa dalam proses pembelajaran dengan penerapan Metode Drill pada siklus I dikategorikan “cukup” dengan ketercapaian sebesar 60%, kemudian pada siklus II meningkat menjadi sebesar 67% dengan kategori “cukup”, dan pada siklus III menjadi 72% atau dengan kategori “baik”. Artinya penerapan metode drill dalam proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam, dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas VI SDN 009 Siak Kecamatan Siak Kabupaten Siak pada materi membaca ayat-ayat pendek.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 07 Sep 2016 09:45
Last Modified: 08 Sep 2016 03:27
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/5545

Actions (login required)

View Item View Item