Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KOMPETENSI PEDAGOGIK PENDIDIK DALAM PENGGUNAAN EVALUASI PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI DANAUBINGKUANG KECAMATAN TAMBANG KABUPATEN KAMPAR

SITI SALEHA (2013) KOMPETENSI PEDAGOGIK PENDIDIK DALAM PENGGUNAAN EVALUASI PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI DANAUBINGKUANG KECAMATAN TAMBANG KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013346PAI.pdf

Download (512kB) | Preview

Abstract

Evaluasi merupakan hal yang tidak dapat terpisahkan dari proses belajar mengajar, kerena evaluasi merupakan usaha untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan pemahaman peserta didik sudah dapat mencapai hasil yang telah ditentukan. Evaluasi adalah alat untuk menentukan apakah tujuan pendidikan dan apakah proses telah berada dijalan yang diharapkan. Karena evaluasi menjadi penentu untuk dapat mengetahui tingkat keberhasilan pendidikan, maka guru dituntut mampu mengevaluasi. Evaluasi ini bukan hanya pengukuran terhadap tingkat kepintaran siswa, tetapi juga perubahan tingkahlakunya. Adapun rumusan masalahnya adalah Bagaimana kompetensi pedagogik pendidik dalam penggunaan evaluasi pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri Danau Bingkuang Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar dan faktor apa yang mempengaruhinya. Untuk menentukan jawaban dari rumusan masalah diatas tersebut penulis menggunakan metode observasi dan wawancara sebagai alat pengumpulan data. Kemudian data yang penulis peroleh disajikan pada bab penyajian data, teknis analisis yang penulis gunakan adalah teknik deskriftif kualitatif dengan menggunakan persentase. (P= F/N x 100%) Berdasarkan dari data yang penulis kumpulkan dilapangan serta dilengkapi dengan analisis, penggunaan evaluasi Sejarah Kebudayaan Islam di Madrasah Tsanawiyah Negeri Danau Bingkuang Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar dikategorikan efektif (56,33%) terletak pada rentang persentase ( 56% - 75% ).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 07 Sep 2016 09:44
Last Modified: 08 Sep 2016 04:10
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/5528

Actions (login required)

View Item View Item