Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH OPTIMISME TERHADAP RESILIENSI KELUARGA PADA KELUARGA MISKIN

MARIA ULFA, - (2021) PENGARUH OPTIMISME TERHADAP RESILIENSI KELUARGA PADA KELUARGA MISKIN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI TANPA BAB IV WT.pdf

Download (7MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN WT.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (821kB)

Abstract

MARIA ULFA (2021):PENGARUH OPTIMISME TERHADAP RESILIENSI KELUARGA PADA KELUARGA MISKIN Berbagai tantangan dan kesulitan yang dihadapi oleh keluarga miskin sehingga keluarga miskin menjadi keluarga yang rentan terhadap hal-hal yang tidak diinginkan yang mengarah pada patologis atau maladjustment, memunculkan perilaku bermasalah, dan rentan terhadap stres sehingga keluarga miskin penting untuk memiliki resiliensi keluarga. Resiliensi keluarga adalah kemampuan sebagai unit fungsional untuk pulih dan bangkit dari keuslitan (Walsh, 2003). Keluarga miskin dapat menjadi resiliensi dikarenakan keluarga miskin memiliki kepercayaan bahwa akan memperoleh hal baik di masa depan (optimisme). Penelitian ini bertujuan untuk melihat ada tidaknya pengaruh otimisme terhadap resiliensi keluarga pada keluarga miskin. Subjek penelitian berjumlah 205 orang yang berasal dari keluarga miskin di Kecamatan Pucuk Rantau, yang ditentukan dengan purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan skala resiliensi keluarga dari teori Walsh (2016) dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,93, dan skala optimisme dari teori Scheir an Carver (1985;1194;Lopez & Synder, 2012) dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,82. Berdasarkan hasil analisis regresi sederhana ditemukan adanya pengaruh optimisme terhadap resiliensi keluarga dengan nilai F= 138,529 dan signifikansi 0,000 (p<0,05), hal ini menjukan hipotesis diterima dengan sumbangsih sebesar 40,6 %. Aspek optimisme yang paling besar memberikan kontribusi terhadap resiliensi keluarga adalah aspek optimisme atau pernyataan ke arah positif. Kata Kunci : Optimisme, Resiliensi Keluarga, Keluarga Miskin.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: fpsi -
Date Deposited: 14 Aug 2021 07:42
Last Modified: 14 Aug 2021 07:42
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/54801

Actions (login required)

View Item View Item