Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

REKRUITMEN PEGAWAI PT. BANK RAKYAT INDONESIA (ANALISIS TERHADAP SISTEM REKRUITMEN PEGAWAI PT. BANK RAKYAT INDONESIA CABANG TALUK KUANTAN UNIT BASERAH)

Mutajarida (2011) REKRUITMEN PEGAWAI PT. BANK RAKYAT INDONESIA (ANALISIS TERHADAP SISTEM REKRUITMEN PEGAWAI PT. BANK RAKYAT INDONESIA CABANG TALUK KUANTAN UNIT BASERAH). Laporan thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_201114.pdf

Download (317kB) | Preview

Abstract

Laporan Akhir ini berjudul “ REKRUITMEN PEGAWAI PT. BANK RAKYAT INDONESIA (ANALISIS TERHADAP SISTEM REKRUITMEN PEGAWAI PT. BANK RAKYAT INDONESIA CABANG TALUK KUANTAN UNIT BASERAH)” Rekruitmen adalah merupakan kegiatan untuk menaraik sejumlah pelamar agar melamar ke bank, dan bank harus memilih sumber –sumber tertentu yang tersedia. Pemilihan sumber-sumber tenaga kerja sangat penting mengingat jika salah dalam pemilihan sumber tenaga kerja akan berakibatfatal yaitu memperoleh tenaga kerja yang tidak sesuai dengan harapan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana sistem rekruitmen yang dijalankan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah. Adapun tujuan didalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan rekruitmen yang dijalankan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah, dan untuk mengetahui proses dalam pelaksaan rekruitmen diPT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah. Metodologi penelitian ini yaitu berlokasi dijalan Sudirman Pasar Usang Baserah, Kecamatan Kuantan Hilir, Kabupaten Kuantan Singingi sebagai tempat penelitian. Sumber data dalam tugas Akhir ini adalah data primer yaitu: data yang diperoleh dari PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah yang menyangkut dengan Rekrutmen pegawai. Dan data sekunder yang diperoleh dari dari buku-buku yang berkaitan dengan pembahasan penelitian ini. Adapun objek dalam penelitian ini yaitu: proses rekruitmen yang dilaksanakan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah. Tehnik penulisan data yang penulis gunakan dengan cara wawancara, dokumentasi, dan telaah pustaka. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sistem Rekruitmen pegawai yang dilakukan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah ada dua metode yaitu: a. metode Outsourcing adalah metode pihak Bank bekerja sama dengan pihak lain yang menyediakan tenaga kerja tetapi dalam hal ini PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah bekerja sama dengan Pemerintah Daerah b. metode Walk-in adalah pelamar langsung datang ke Bank tersebut. Sedangkan kriteria dalam perekrutan pegawai yang dilakukan oleh PT. Bank Rakyat Indonesia Cabang Taluk Kuantan Unit Baserah adalah: a. Menerima semua jurusan b. Mempunyai skill dan kemampuan kerja yang baik c. Kemampuan hasil test, baik tertulis maupun lisan d. Berperilaku baik e. Mempunyai minat dibidang perbankan f. Belum menikah g. Sehat jasmani dan rohani

Item Type: Thesis (Laporan)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Perbankan Syari'ah
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 11 Jan 2016 08:53
Last Modified: 11 Jan 2016 08:53
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/542

Actions (login required)

View Item View Item