Sri Wahyuni Efendi, - (2021) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT LITERASI KEUANGAN PADA PELAKU UMKM (STUDI EMPIRIS PELAKU UMKM DI KEL. TANGKERANG TENGAH KEC. MARPOYAN DAMAI KOTA PEKANBARU). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
Text (BAB V)
File Hasil Penelitian ( Bab V dan atau Bab VI).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (323kB) |
||
|
Text
File lengkap sampai lampiran kecuali hasil penelitian ( Bab V dan atau Bab VI).pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TINGKAT LITERASI KEUANGAN PADA PELAKU UMKM (STUDI EMPIRIS PELAKU UMKM DI KEL. TANGKERANG TENGAH KEC. MARPOYAN DAMAI KOTA PEKANBARU) Oleh : SRI WAHYUNI EFENDI 11671200639 Literasi keuangan dikatakan sebagai ilmu pengetahuan yang mengajarkan bagaimana cara mengelola dan menganalisis kondisi keuangan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variabel independen yaitu pendidikan, pendapatan, jenis kelamin dan usia terhadap variabel dependent yaitu literasi keuangan. Populasi dalam penelitian ini adalah Pelaku UMKM di Kel. Tangkerang Tengah Kec. Marpoyan Damai Kota Pekanbaru sebanyak 272. Teknik pengambilan sampel adalah Simple Random Sampling, dengan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 73. Metode pengumpulan data pada penelitian ini melalui kuesioner. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan Regresi Logistik. Hasil penelitian menunjukkan tingkat literasi keuangan pada pelaku UMKM di Kel. Tangkerang Tengah Kec. Marpoyan Damai Kota Pekanbaru dalam kategori rendah. Dengan nilai R Square (R2) sebesar 0.329 (32,9%) yang berarti tingkat literasi keuangan dapat dijelaskan oleh variabel pendidikan, pendapatan, jenis kelamin dan usia, sisanya 67,1% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci : Pendidikan, Pendapatan, Jenis Kelamin, Usia, Literasi Keuangan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 658 Manajemen Umum 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen |
Depositing User: | fekon - |
Date Deposited: | 03 Aug 2021 11:03 |
Last Modified: | 03 Aug 2021 11:04 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/52847 |
Actions (login required)
View Item |