Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERWUJUDAN AKUNTABILITAS PELAPORAN KEUANGAN LEMBAGA AMIL ZAKAT DI KOTA PEKANBARU

RESTU PRAYUDI (2013) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERWUJUDAN AKUNTABILITAS PELAPORAN KEUANGAN LEMBAGA AMIL ZAKAT DI KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
2013_201398AKN.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji secara empiris pengaruh mekanisme kontrol, pengalaman amil, pengetahuan amil, dan konflik internal terhadap perwujudan akuntabilitas pelaporan keuangan lembaga amil zakat di kota Pekanbaru. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan kuisioner. Populasi responden pada penelitian ini adalah para amil zakat yang bekerja pada lembaga amil zakat di kota pekanbaru, dan mengambil sampel para amil zakat yang bertugas dibidang pengelolaan keuangan dan laporan keuangan sebanyak 40 responden. Dari empat variabel independen (mekanisme kontrol, pengalaman amil, pengetahuan amil, dan konflik internal), hanya satu variabel yang mempengaruhi secara signifikan terhadap variabel dependen (Perwujudan akuntabilitas pelaporan keuangan lembaga amil zakat di kota Pekanbaru) yaitu variabel konflik internal. Sedangkan variabel independen lainnya tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap variabel Perwujudan akuntabilitas pelaporan keuangan lembaga amil zakat di kota Pekanbaru. Hasil regresi menunjukkan bahwa nilai koefisien determinasi yang dimiliki oleh variabel yang diamati adalah sebesar 0,370 atau 37,0% menunjukkan bahwa variabel independen (mekanisme kontrol, pengalaman amil, pengetahuan amil, dan konflik internal) dapat memberikan kontribusi untuk mempengaruhi variabel dependen (Perwujudan akuntabilitas pelaporan keuangan lembaga amil zakat di kota Pekanbaru) sebesar 37,0%. Sedangkan sisanya sebesar 63,0% dipengaruhi oleh variabel lain di luar amatan. Kata Kunci : Mekanisme Kontrol, Pengalaman Amil, Pengetahuan Amil, Konflik Internal, Lembaga Amil Zakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 657 Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 07 Sep 2016 09:29
Last Modified: 07 Sep 2016 09:29
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/5094

Actions (login required)

View Item View Item