Kiky Fahriza, - (2021) UPAYA PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) PADA MASA PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE-19 (COVID-19) DI KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
KIKY FAHRIZA PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (715kB) |
||
|
Text
KIKY FAHRIZA TANPA BAB V.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK UPAYA PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO KECIL DAN MENENGAH (UMKM) PADA MASA PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE-19 (COVID-19) DI KOTA PEKANBARU Oleh : Kiky Fahriza Penelitian ini menjelaskan mengenai upaya pemberdayaan UMKM pada Masa Pandemi Covid-19 di Kota Pekanbaru. Penelitian dilaksanakan di Dinas Koperasi dan UKM Kota Pekanbaru dan Pelaku UMKM di Kota Pekanbaru. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: 1)Untuk mengetahui upaya pemberdayaan UMKM pada masa pandemic covid-19 di Kota Pekanbaru dan 2)Untuk mengetahui apa saja yang menjadi faktor penghambat dalam upaya pemberdayaan UMKM pada masa pandemic covid-19 di Kota Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan konsep dari teori Ginandjar Kartasasmita (1996) mengenai Strategi pengembangan ekonomi rakyat melalui pemberdayaan dalam rangka pembangunan UMKM. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif,dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara terbuka, observasi pasif dan studi dokumentasi dilapangan dan kemudian di analisa dapat disimpulkan bahwa pelaku UMKM di Kota Pekanbaru yang terkena dampak dari adanya pandemi Covid-19 sebesar 50% lebih, sehingga pemerintah mengupayakan dalam bentuk aspek-aspek pemberdayaan berupa pelatihan, permodalan, teknologi, sarana dan prasana, pemasaran dan kemitraan. Namun yang diupayakan oleh pemerintah pusat melalui Kementrian Koperasi dan UKM dan Pemerintah Daerah Kota Pekanbaru melalui Dinas Koperasi dan UKM Kota Pekanbaru melalui pemberdayaan belum mampu menjangkau seluruh pelaku UMKM pada masa pandemic Covid-19 ini dikarenakan ada beberapa hambatan yang menyebabkan belum mampu menjangkau seluruh UMKM untuk diupayakan pemberdayaan yakni karena kondisi pada masa Pandemi Covid-19 dan sumber pendanaan yang kurang. Kata Kunci : Pemberdayaan, UMKM, Pandemi Covid-19
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara |
Depositing User: | fekon - |
Date Deposited: | 29 Jun 2021 04:17 |
Last Modified: | 29 Jun 2021 04:17 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/49877 |
Actions (login required)
View Item |