Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TINJAUAN FIQH MUAMALAH TENTANG KHIYAR PADA PEDAGANG TOKO SEPATU SAFITRI DI PANYABUNGAN KABUPATEN MANDAILING NATAL

Atikah Yuni, - (2021) TINJAUAN FIQH MUAMALAH TENTANG KHIYAR PADA PEDAGANG TOKO SEPATU SAFITRI DI PANYABUNGAN KABUPATEN MANDAILING NATAL. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Atikah Yuni (2021): Tinjauan Fiqh Muamalah tentang Khiyar Aib pada Pedagang Toko Sepatu Safitri di Panyabungan Mandailing Natal Latar belakang penelitian ini adalah Tinjauan Fiqh Muamalah Tentang Khiyar Aib Pada Pedagang Toko Sepatu Safitri di Panyabungan Mandailing Natal yang mana penjual pada toko ini belum sepenuhnya menjalankan praktik tentang Khiyar Aib. Rumusan masalah yang terdapat pada penelitian ini: Bagaimana cara pedagang toko Sepatu Safitri menerapkan Khiyar Aib pada penjulan di toko Sepatu Safitri di Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal dan bagaimna tinjauan Fiqh Mualamah terhadap praktik penerapan hak Khiyar Aib oleh pedagang toko Sepatu Safitri Panyabungan Kbaupaten Mandailing Natal. Adapun yang menjadi populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah pemilik toko Sepatu Safitri beserta tiga orang karyawan toko sepatu Safitri Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data skunder. Data primer data yang diperoleh secara langsung dari lapangan yaitu pemilik toko Sepatu Safitri dan tiga orang karyawan toko Sepatu Safitri. Data skunder data yang diperoleh dari pihak lain, tidak lansung diproleh oleh peneliti dari subjeck penelitian yang diteliti. Dalam menganalisis data adalah proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil wawancara, dan dokumentasi, dengan cara mengorganisasikan data ke dalam kategori, menyabarkan kedalam unit-unit, melakukan sintesa, menyusun kedalam pola, memilih mana yang penting dan akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain. Berdasarkan hasil penelitian mengenai cara pedagang toko Sepatu safitri menerapkan Khiyar Aib pada penjualan toko Sepatu safitri Di Panyabungan Mandailing Natal adalah belum terlaksana sebagaimana semestinya, jika terdapat barang yang cacat dan tidak diketahui pembeli maka pedagang harus bersedia jika barang tersebut dikembalikan, pada pelaksanaan Khiyar aib yang terjadi di Toko Sepatu safitri pedagang tidak mau menerimanya dan mengatakan kerusakan menjadi kesalahan pembeli atau konsumen dan Tinjauan Fiqh Muamalah Terhadap Praktik penerapan hak Khiyar Aib ditoko Sepatu Safitri di Panyabungan belum sesuai dengan penerapan Khiyar Aib karena penerapan Khiyar Aib yang diterapkan pada toko ini bertentang dengan teori dan penerapan Khiyar aib haruslah sesuai dengan syariat islam. Katakunci: Fiqh Muamalah Khiyar Aib, Pedagang Toko Sepatu Safitri

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 14 Jun 2021 03:22
Last Modified: 14 Jun 2021 03:23
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/49590

Actions (login required)

View Item View Item