Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Efektivitas Penggunaan Metode Drill dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk Siswa Tunagrahita di Sekolah Menengah Atas Luar Biasa Pelita Hati Pekanbaru.

Resfi Novita, - (2021) Efektivitas Penggunaan Metode Drill dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk Siswa Tunagrahita di Sekolah Menengah Atas Luar Biasa Pelita Hati Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (718kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI GABUNG.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Resfi Novita (2021): Efektivitas Penggunaan Metode Drill dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk Siswa Tunagrahita di Sekolah Menengah Atas Luar Biasa Pelita Hati Pekanbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kefektivan penggunaan metode drill dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk siswa tunagrahita di SMALB Pelita Hati Pekanbaru. Subjek penelitian ini adalah siswa dan guru Pendidikan Agama Islam di SMALB Pelita Hati Pekanbaru dan objeknya adalah efektivitas penggunaan metode drill dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk siswa tunagrahita di sekolah menengah atas luar biasa Pelita Hati Pekanbaru. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah 1 orang guru PAI dan 1 orang siswa tunagrahita, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan sampel jenuh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan analisis datanya adalah korelasi deskriptif kuantitatif. Perhitungan data dilakukan secara manual yang diperoleh melalui observasi. Dari analisis dapat dilihat bahwa penggunaan metode drill dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam untuk siswa tunagrahita sangatlah efektif dan dikategorikan “Sangat Baik” dengan hasil observasi aktivitas guru PAI 83,08% yang berada pada rentang angka 81% sampai 100% yang menunjukan hasil sangat baik, dan hasil observasi aktivitas siswa 68,22% yang berada pada rentang angka 61% sampai 80% yang menunjukan hasil baik. Selain itu ada dua faktor yang mempengaruhi penerapan metode drill dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMALB Pelita Hati Pekanbaru yaitu: Faktor penghambat, pada masa pandemi ini guru kesulitan dalam mengajar siswa karena tidak dapat bertatap muka dan memantau siswa secara langsung. Selain itu siswa kesulitan dalam menghafal, menangkap pelajaran dengan baik dan bertingkah semaunya sendiri. Faktor penunjang, karena sekarang proses pembelajaran dilakukan secara online, media seperti WhatsApp sangat mendukung dan bimbingan dari orang tua juga sangat berpengaruh. Kata Kunci: Metode Drill, Pendidikan Agama Islam, Siswa Tunagrahita

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 25 Feb 2021 13:12
Last Modified: 25 Feb 2021 13:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/46547

Actions (login required)

View Item View Item