Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

USULAN PERANCANGAN TATA LETAK PABRIK KELAPA SAWIT DENGAN METODE SYSTEMATIC LAYOUT PLANNING (STUDI KASUS: PT. Kencana Andalan Nusantara)

Rubi Suryanata (2014) USULAN PERANCANGAN TATA LETAK PABRIK KELAPA SAWIT DENGAN METODE SYSTEMATIC LAYOUT PLANNING (STUDI KASUS: PT. Kencana Andalan Nusantara). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
fm.pdf

Download (84kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (305kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 2.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 3.pdf

Download (571kB) | Preview
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (104kB)
[img]
Preview
Text
BAB 6.pdf

Download (5kB) | Preview
[img]
Preview
Text
em.pdf

Download (10kB) | Preview

Abstract

Tata letak fasilitas lantai produksi sangat mempengaruhi proses produksi yang terjadi dalam sebuah pabrik. Penyusunan tata letak yang baik dapat memperlihatkan suatu penyusunan daerah kerja yang paling ekonomis untuk dijalankan, disamping itu akan menjamin keamanan dan kepuasan kerja. Prestasi kerja dapat meningkat bila penyusunan tata letak pabrik dilakukan dengan baik dan aktif. PT. Kencana Andalan Nusantara merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam pengembangan kelapa sawit yang ingin mendirikan pabrik minyak kelapa sawit (CPO) di Harapan Jaya dengan perencanaan target produksi 60 ton/jam. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan usulan serta sumbang dan saran perancang tata letak pabrik kelapa sawit dengan menggunakan metode systematic layout planning. Alternatif pilihan yang diusulkan berdasarkan pertimbangan perhitungan kualitatif dan kuantitatif. Dari hasil penelitian menyimpulkan bahwa tata letak (layout) usulan yang terpilih dalam penelitian ini menunjukan panjang lintasan material handling yang berbeda alternatif pertama menujukan panjang lintasan 1361 m dan alternatif kedua memiliki hasil perhitungan panjang lintasan 1346 m ini menunjukan bahwa ada perbedaan panjang lintasan material handling berdasarkan pengolahan data maka pemilihan alternatif terpilih alternatif kedua memiliki lintasan material handling yang lebih pendek dari alternatif pertama. Secara tidak langsung penurunan panjang lintasan material handling ini dengan sendirinya akan menurunkan biaya material handling yang nantinya akan dikeluarkan. Kata Kunci : Efesiensi, Material Handling, Tata Letak Fasilitas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 670 Manufaktur, Pabrik-pabrik
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 26 Apr 2016 21:29
Last Modified: 26 Apr 2016 21:29
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/3817

Actions (login required)

View Item View Item