Thata Shafira Dwi Ananda, - (2020) Penerapan Electronic Word Of Mouth Kuliner Melalui Aplikasi Instagram (E-WOM Dikalangan Food Blogger Milenial di Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf Download (4MB) | Preview |
|
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (570kB) |
Abstract
ABSTRAK Nama : Thata Shafira Dwi Ananda Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Penerapan Electronic Word Of Mouth Kuliner Melalui Aplikasi Instagram (E-WOM Dikalangan Food Blogger Milenial di Pekanbaru) Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perkembangan teknologi saat ini, terutama penggunaan media sosial sebagai media baru khususnya instagram.Diketahui bahwa berselancar di internet memudahkan orang untuk mengakses informasi dengan cepat, begitu pula informasi kuliner yang saat ini bisa ditemui di instagram.Para food blogger dan influencer melakukan e-WOM (Electronic word of mouth)di Instagram agar informasi tersebut dapat tersebar luas dengan cepat.E-Wom merupakan penyampaian informasi yang dahulu nya disampaikan dari mulut ke mulut namun sekarang dilakukan melalui media elektronik.Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Tujuan penelitian ini adalah mendapat motif, makna, dan pengalaman komunikasi e-wom yang dilakukan oleh foodblogger milenial di Pekanbaru. Hasil penelitian di dapat dari 3 informan yang mendapati bahwa mereka mempunyai motif melakukan e-WOM kuliner untuk berbagi informasi, mendapati makna melakukan e-WOM untuk membantu usaha-usaha kuliner yang ada di pekanbaru dan juga mendapati pengalaman komunikasi bahwa penyampaian informasi tidak selalu diterima baik oleh para followers sosial media instagram. Secara keseluruhan fenomena e-WOM ini memberi dampak yang besar dikalangan generasi milenial pekanbaru yang menggunakan instagram sebagai gaya hidup. Kata Kunci: e-WOM, generasi milenial, fenomena, food blogger, influencer
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 25 Jan 2021 10:16 |
Last Modified: | 25 Jan 2021 10:16 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/35553 |
Actions (login required)
View Item |