Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

MENENTUKAN HARGA KEBUTUHAN POKOK YANG HILANG MENGGUNAKAN FUNGSI ANALISIS DATA (FDA) DI KOTA PEKANBARU

Anisa (2014) MENENTUKAN HARGA KEBUTUHAN POKOK YANG HILANG MENGGUNAKAN FUNGSI ANALISIS DATA (FDA) DI KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
fm.pdf

Download (847kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (22kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (32kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (485kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (14kB) | Preview
[img]
Preview
Text
em.pdf

Download (12kB) | Preview

Abstract

Penentuan data harga kebutuhan pokok yang hilang sangat berguna apabila terjadi penimbunan barang di pasaran karena dapat digunakan sebagai acuan penetapan harga. Penelitian harga bahan pokok yang hilang dilaksanakan di Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura kota Pekanbaru terhadap 20 harga bahan pokok perhari selama 5 tahun (2009-2013) di kota Pekanbaru. Penentuan harga kebutuhan pokok yang hilang dapat ditentukan dengan menggunakan Fungsi Analisis Data (FDA). Grafik-grafik yang dihasilkan melalui FDA dapat digunakan untuk menentukan nilai data yang hilang dari data keseluruhan yang ada. Grafik tersebut dapat dihasilkan dengan menggunakan teknik pemulusan Fourier dan roughness penalty. Grafik 20 harga bahan pokok yang dihasilkan melalui FDA terdapat 3 pengelompokan harga bahan pokok yang cukup diprediksi menggunakan teknik pemulusan Fourier, karena lebih sederhana di banding roughness penalty. Berdasarkan harga rata-rata bahan pokok yang hilang selama 5 tahun (2009-2013) maka dapat ditentukan harga rata-rata bahan pokok harian pada kelompok pertama untuk setiap tanggal 17 Agustus pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 16.911/Kg, untuk setiap tanggal 25 Desember pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 24.330/Kg dan untuk setiap tanggal 26 Desember pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 24.039/Kg. Kelompok kedua untuk setiap tanggal 17 Agustus pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 17.374/Kg, untuk setiap tanggal 25 Desember pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 9.438/Kg dan untuk setiap tanggal 26 Desember pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 9.022/Kg. Kelompok ketiga untuk setiap tanggal 17 Agustus pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 6.804/Kg, untuk setiap tanggal 25 Desember pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 5.704/Kg dan untuk setiap tanggal 26 Desember pada tahun 2009 sampai tahun 2013 sebesar Rp 5.719/Kg. Katakunci : Fungsi analisis data, teknik pemulusan Fourier, teknik pemulusan roughness penalty.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 500 Ilmu-ilmu Alam dan Matematika > 510 Matematika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 23 Apr 2016 16:14
Last Modified: 23 Apr 2016 16:14
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/3520

Actions (login required)

View Item View Item