Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN PERNYATAAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN (SAK)SYARIAH NOMOR 101 PADA BMT MARWAH CABANG UTAMA TAMBANG TAHUN 2018

M. ABDI FAHLEFI, - (2020) ANALISIS PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN PERNYATAAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN (SAK)SYARIAH NOMOR 101 PADA BMT MARWAH CABANG UTAMA TAMBANG TAHUN 2018. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB V.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK ANALISIS PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN PERNYATAAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN (SAK) SYARIAH NOMOR 101 PADA BMT MARWAH CABANG UTAMA TAMBANG TAHUN 2018 DOSEN PEMBIMBING: HARKANERI, SE, MSA, Ak.CA OLEH: M. ABDI FAHLEFI NIM. 11673102634 Dalam perkembangan perekonomian sekarang telah banyak berdiri lembaga keuangan yang bersifat syariah, salah satunya yakni Baitul Maal Wat Tamwil (BMT) yang disebut juga lembaga keuangan mikro menengah. Penelitian ini dilakukan pada BMT Marwah Cabang Utama Tambang. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Penerapan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) Syariah Nomor 101 dalam Penyajian Laporan Keuangan pada BMT Marwah. Dalam melakukan penelitian ini metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. analisis data kualitatif yaitu dengan menyajikan hasil wawancara dan melakukan analisis terhadap masalah yang ditemukan di lapangan sehingga akan diperoleh gambaran yang jelas tentang objek yang diteliti dan kemudian akan ditarik kesimpulan. Data penelitian didapatkan melalui dokumentasi dan wawancara dengan kepala Cabang BMT serta staf bagian operasional. Hasil penelitian ini Menunjukkan bahwa Penyajian Laporan Keuangan BMT Marwah Cabang Utama Tambang sebagian sudah ada yang diterapkan, namun masih belum sesuai dengan SAK Syariah No. 101 yaitu: BMT Marwah Cabang Utama Tambang hanya menyajikan Laporan Neraca dan Laba Rugi, Laporan Neraca yang dibuat oleh BMT Marwah Cabang Utama Tambang belum sesuai dengan SAK Syariah No 101 dan dari segi penamaan pun belum sesuai, BMT Marwah Cabang Utama Tambang belum membuat Laporan Sumber dan Penyaluran Dana Zakat akan tetapi menggabungkan ke dalam Laporan Neraca, Laporan Laba Rugi yang dibuat oleh BMT Marwah Cabang Utama Tambang belum sesuai dengan SAK Syariah No 101 yang mana pencatatan yang dibuat BMT Marwah terbalik dan belum seuai. Dengan Penelitian ini diharapkan BMT Marwah Cabang Utama Tambang Dapat menerapkan Laporan Keuangan yang sesuai dengan SAK Syariah No 101. Kata Kunci : Laporan keuangan, SAK Syariah No. 101

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 657 Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 15 Jan 2021 03:49
Last Modified: 15 Jan 2021 03:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/31724

Actions (login required)

View Item View Item