Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Realisasi Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dalam Peningkatan Pembangunan Infrastruktur Desa Masda Makmur Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu dalam Perspektif Ekonomi Syariah

Dita Alvi Fauzana, - (2020) Realisasi Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dalam Peningkatan Pembangunan Infrastruktur Desa Masda Makmur Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu dalam Perspektif Ekonomi Syariah. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (142kB)
[img] Text
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK Dita Alvi Fauzana (2020): Realisasi Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dalam Peningkatan Pembangunan Infrastruktur Desa Masda Makmur Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu dalam Perspektif Ekonomi Syariah Hasil penelitian ini dilatar belakangi oleh dalam hal pembangunan infrastruktur pemerintah Desa Masda Makmur mampu merealisasikan sebesar 100% dari anggaran pelaksanaan. Desa Masda Makmur merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rokan Hulu. Berkaitan dengan bantuan Alokasi Dana Desa, desa Masda Makmur mendapatkan dana bantuan tersebut dari tahun 2015, akan tetapi mulai transparansi ke masyarakat sejak tahun 2017. Diperlukan adanya pengelolaan yang baik dari Pemerintah Desa agar pelaksanaan Pengelolaan Alokasi Dana Desa dapat sesuai dengan tujuan dan sasaran. Dengan adanya pengelolaan yang baik, hambatan-hambatan yang dihadapi seharusnya dapat diketahui dan dicarikan solusi yang tepat, agar dapat ditindaklanjuti untuk meningkatkan pengelolaan alokasi dana desa secara lebih maksimal untuk meningkatkan pembangunan desa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana realisasi pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dalam peningkatan pembangunan infrastruktur Desa Masda Makmur Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu dan untuk mengetahui bagaimana perspektif Ekonomi Syariah terhadap realisasi pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dalam peningkatan pembangunan infrastruktur Desa Masda Makmur Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu. Adapun jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian dengan metode kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam realisasi pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) mulai dari perencanaan, pelaksanaan, pelaporan dan pertanggungjawaban dilaksanakan dengan baik berdasarkan indikator-indikator penilaian tingkat keberhasilan pengelolaan berdasarkan Perbup Rokan Hulu. Sehingga realisasi pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Masda Makmur sudah sesuai dengan prinsip syariat Islam. Hal ini dapat dilihat dalam pengelolaan ADD diperlukan adanya pertanggungjawaban sehingga menuntut para pengelola ADD untuk berlaku jujur. Kata kunci: Alokasi Dana Desa, Pembangunan Infrastruktur, Ekonomi Syariah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 17 Sep 2020 04:43
Last Modified: 17 Sep 2020 04:43
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/30441

Actions (login required)

View Item View Item