AHMAD WILDAN, - (2020) PERANCANGAN SISTEM KONTROL DAN MONITORING PEMAKAIAN PERALATAN LISTRIK RUMAH TANGGA PASCA BAYAR BERBASIS MCU ESP8266 DAN ANDROID. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf Download (47MB) |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (45MB) |
Abstract
PERANCANGAN SISTEM KONTROL DAN MONITORING PEMAKAIAN PERALATAN LISTRIK RUMAH TANGGA PASCA BAYAR BERBASIS MCU ESP8266 DAN ANDROID AHMAD WILDAN NIM : 11455105456 Jurusan Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Jl. Soebrantas KM 15 No.155 Pekanbaru ABSTRAK Pemakaian energi listrik yang tidak diimbangi dengan penyediaan energi listrik menyebabkan terjadinya krisis energi listrik disertai cara pemakian listrik masyarakat yang boros semakin memperparah keadaan. Berdasarkan pantauan langsung yang dilakukan Hamzah Yusuf di Pasar Minas Kabupaten Siak ditemukan sebanyak 52 rumah yang kondisi lampu teras masih menyala pada siang hari. Untuk mengatasi masalah ini dibutuhkan sebuah sistem kontrol dan monitoring untuk menghemat penggunaan energi listrik sesuai dengan kebutuhan. Sistem kontrol dan monitoring memberikan peringatan kepada pemilik rumah apabila terjadi pemborosan dan pemilik rumah dapat menyalakan dan mematikan perangkat listrik sedangkan sistem monitoring menampilkan pemakain listrik yang sudah digunakan. Sistem ini terdiri dari beberapa komponen diantaranya, Node MCU, Arduino Mega, sersor PIR, Sensor arus ACS712, sensor tegangan ZMTB01, modul relay, step down dan catu daya. Peringatan akan dikirim sistem apabila beban menyala dan tidak terdeteksi keberadaan manusia. Sistem mampu menghemat pemakain listrik sebesar 4,4 kWh selama seminggu, dan sebesar 0,63 kWh perhari. Sistem kontroling membuutuhkan waktu 4.45 detik untuk terhubung dengan Wi-Fi sedangkan sistem monitoing membutuhkan waktu 4,67 detik. Sistem membutuhkan waktu 01.69 detik untuk dapat menyalakan dan mematikan perangkat listrik. Waktu yang dibutuhkan sistem untuk mengirimkan peringatan kepada android adalah 3,92 detik. Kata Kunci :Listrik, Sitem kontroling, Sistem monitoring, Wi-Fi, Notifikasi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 09 Sep 2020 02:13 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 02:13 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/30216 |
Actions (login required)
View Item |